Berita

Ketua Forum Pemuda Peduli Jakarta (FPPJ) Endriansah/RMOL

Nusantara

Kinerja BUMD Melempem, FPPJ Minta Heru Evaluasi Asisten Perekonomian

SELASA, 12 SEPTEMBER 2023 | 09:24 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono diminta mengevaluasi Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Sri Haryati yang telah gagal mengurusi puluhan BUMD.

Permintaan tersebut disampaikan Ketua Forum Pemuda Peduli Jakarta (FPPJ) Endriansah dalam keterangannya, Selasa (12/9).

"Performance Asisten Perekonomian dan Keuangan sangat nggak bagus, terutama dalam mengurusi BUMD," kata Rian, sapaan Endriansah.


Di mata FPPJ, banyak BUMD yang loyo dalam menyerap anggaran penyertaan modal daerah (PMD). Bahkan masih ada BUMD yang sama sekali tidak melakukan penyerapan PMD.

Menurut Rian, padahal banyak program kerja atau penugasan yang diberikan kepada BUMD, khususnya untuk kesejahteraan masyarakat Jakarta.

"Pembinaan dan pengawasan Asisten Perekonomian dan Keuangan bagaimana kalau banyak BUMD melempem," tanya Rian.

Di sisi lain, Rian mendorong BUMD melakukan langkah kreatif untuk meluaskan sayap bisnisnya dan tidak selalu mengandalkan PMD.

Rian mendorong BUMD berpikir kreatif dan melakukan inovasi untuk mengembangkan bisnis, bukan mengusulkan PMD hanya untuk dapat bertahan.

"Jangan manja dengan mengandalkan PMD," kata Rian.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya