Berita

Ketua Umum Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), Agus Jabo Priyono/RMOL

Politik

Hasil Rapimnas, Prima Bakal Dukung Capres yang Lanjutkan Program Hilirisasi

SENIN, 11 SEPTEMBER 2023 | 18:41 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Rapat pimpinan nasional (Rapimnas) III yang selesai digelar Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, Senin (11/9), menghasilkan sejumlah poin keputusan untuk dijalankan jelang Pilpres 2024.

Ketua Umum Prima, Agus Jabo Priyono mengatakan, dalam Rapimnas yang berlangsung sejak Minggu kemarin (10/9), turut disepakati kriteria calon presiden dan calon wakil presiden (Capres-Cawapres) yang akan didukung pada Pilpres 2024.

"Forum Rapimnas telah memberikan mandat pada DPP Prima untuk menentukan pilihan capres dan cawapres yang sesuai dengan kriteria yang telah diputuskan," ujar Agus dalam acara penutupan Rapimnas III, Senin (11/9).

Agus lantas memaparkan beberapa kriteria Capres-Cawapres yang dipastikan akan mendapat dukungan dari Prima pada Pilpres 2024.

"Rapimnas juga memutuskan agar Prima mendukung dan mengawal kelanjutan program hilirisasi dan industrialisasi yang telah dilakukan oleh pemerintah saat ini," paparnya.

Selain itu, Agus juga memastikan Prima akan mendukung Capres-Cawapres yang mengedepankan program lumbung pangan, yang berdasar pada kekuatan pangan lokal kedaerahan masing-masing.

"Dan menjadikan petani sebagai subjek perencana sekaligus pelaksana," sambungnya.

Lebih lanjut, Agus juga berharap pemimpin ke depan dapat menghormati dan menjaga kelestarian lingkungan hidup, menjunjung tinggi kemanusiaan dalam setiap program pembangunan, serta melakukan pemulihan atas setiap kerusakan yang terjadi.

"Prima juga mendesak agar seluruh peraturan perundang-undangan yang merugikan kepentingan rakyat dan kepentingan nasional dicabut," ungkapnya.

Dari sisi kebijakan luar negeri, mantan Ketua Partai Rakyat Demokratik ini mensyaratkan Capres-Cawapres yang didukungnya mendorong perubahan tatanan dunia ke arah multipolar yang lebih adil, makmur, dan damai.

"Selanjutnya, Prima akan mendukung bakal Capres dan bakal Cawapres yang berani ambil bagian dalam perubahan tatanan dunia baru dengan mengajukan permohonan menjadi anggota kelompok ekonomi BRICS," harapnya.

Lebih dari itu, Agus menyerukan agar seluruh pihak dapat menjaga persatuan nasional yang melibatkan seluruh unsur kebangsaan, baik nasionalis, agamis maupun kerakyatan.

“Ini penting untuk menghadapi tantangan global dan mencapai cita-cita kemerdekaan sebagaimana tertulis dalam Alinea Keempat UUD 1945,” demikian Agus menutup. 

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

PPP Lolos Parlemen, Pengamat: Jangan Semua Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

UPDATE

Dalil Tak Kuat, MK Tolak Lagi Gugatan PPP untuk Dapil Jateng

Selasa, 21 Mei 2024 | 15:57

DPR Bantah Ada Rapat Diam-diam Soal Revisi UU MK

Selasa, 21 Mei 2024 | 15:36

Harga Minyak Loyo Buntut Sinyal The Fed Menahan Suku Bunga

Selasa, 21 Mei 2024 | 15:24

BI dan DPD Kolaborasi Tekan Laju Inflasi Lewat Pemberdayaan UMKM

Selasa, 21 Mei 2024 | 15:05

Semangat Kebangkitan Nasional, Saatnya Kembali Bersatu

Selasa, 21 Mei 2024 | 14:54

DPR Ungkap Ada Permintaan Menyamakan Masa Pensiun Polri dan Kejaksaan

Selasa, 21 Mei 2024 | 14:50

Upacara Pemakaman Mendiang Presiden Raisi Dimulai di Tabriz

Selasa, 21 Mei 2024 | 14:45

Nasib Ribuan Karyawan Polo Ralph Lauren Ada di Tangan MA

Selasa, 21 Mei 2024 | 14:44

Partai Buruh dan Gelora Yakin MK Kabulkan Gugatan UU Pilkada

Selasa, 21 Mei 2024 | 14:42

Dewas KPK Tunda Sidang Etik Nurul Ghufron

Selasa, 21 Mei 2024 | 14:41

Selengkapnya