Berita

Desa Makarti Jaya/Ist

Nusantara

Sungai Jadi Asin Akibat Kemarau, Warga Makarti Jaya Sulit Dapatkan Air Bersih

SELASA, 05 SEPTEMBER 2023 | 04:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dampak musim kemarau mulai dirasakan warga Kecamatan Makarti Jaya, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan. Musim kemarau bukan hanya menyebabkan berkurangnya debit air di Sungai Musi, namun juga merembesnya air laut yang masuk hingga menyebabkan terasa asin.

Dengan kondisi air yang kini mulai terasa asin, mengakibatkan warga Makarti kekurangan pasokan air bersih dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"Air sungai mulai (kering) jadi asin, tidak bisa digunakan untuk makan minum karena bisa kena penyakit kolera," kata anggota DPRD Banyuasin, Arisa Lahari, usai rapat koordinasi dengan Bupati di tingkat kecamatan bersama Forkopimcam dan masyarakat di aula Kecamatan Makarti Jaya, Senin (4/9).

Lebih lanjut dia meminta kepada Pemerintah Kabupaten Banyuasin untuk dapat membagikan pasokan air bersih terutama di Kecamatan Makarti Jaya.

"Kita minta Pemkab memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat agar bisa dipergunakan," jelasnya.

Selain itu, dia juga meminta pihak Dinas Kesehatan Banyuasin agar siaga dalam penanggulangan penyakit yang rawan terjadi di musim kemarau, utamanya kolera.

"Dinkes juga harus standby karena musim kemarau ini rawan penyakit, sehingga apabila ada kasus di masyarakat bisa segera ditangani dengan cepat," tegasnya.

Sementara itu, Bupati Banyuasin H Askolani didampingi Wakil Bupati Banyuasin H Slamet Somosentono mengatakan akan mempertimbangkan terkait penganggaran air bersih untuk masyarakat.

"Terkait pasokan air bersih memang itu sangat dibutuhkan saat ini. Melalui APBD Perubahan kita anggarkan," pungkasnya.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya