Berita

Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan saat menyambangi Pesantren Persis 67 Benda, Tasikmalaya, Jawa Barat/Ist

Politik

Anies Sambangi Pesantren Persis di Tasik, Kiai Asep: Alhamdulillah Ketemu Gubernur Indonesia

SABTU, 02 SEPTEMBER 2023 | 15:22 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan sambangi Pimpinan Pesantren Persis 67 Benda, Tasikmalaya, Jawa Barat, KH. Asep Abdul Hamid.

Pertemuan tersebut, digelar sebelum Anies dijadwalkan menghadiri deklarasi bersama bakal Cawapres Muhaimin Iskandar dan dukungan koalisi PKB di Surabaya, Jawa Timur.

Saat bertemu dengan Anies, ternyata Kiai Asep punya candaan unik untuk Anies Baswedan.


“Alhamdulillah bisa bertemu dengan Gubernur Indonesia 2024-2034,” kata Kiai Asep disambut gelak tawa santri dan alumni, saat menyambut kedatangan Anies di pesantrennya, Sabtu (2/9).

Usai disambut secara hangat, Kiai Asep mengatakan, pihaknya menaruh harapan besar pada Anies. Mengingat kondisi bangsa yang menurutnya mengalami kemunduran, belakangan ini.

“Kami menaruh harapan pada Pak Anies atas ketidakteraturan, stagnasi, kemunduran, dan ketidakmakmuran Indonesia saat ini,” kata Kyai Asep.

Sementara itu, Anies mengatakan, Persis punya perjalanan panjang, dengan besarnya kontribusi pemikiran dan perjuangan fisik dari kader Persis di masa lalu.

“Natsir kader Persis yang membuat Indonesia Serikat menjadi Negara Kesatuan Republik Indonesia lewat Mosi Integralnya pada 1950. Itu kontribusi besar kader Persis bagi republik ini,” ucap Anies.

Menurut Anies, merdeka saat ini tidak hanya bisa diartikan hanya saat menggulung kolonialisme.

Tapi juga untuk menggelar keadilan, kesejahteraan, dan kesetaraan di masyarakat.

“Kita menemukan ketimpangan luar biasa. Kita ingin ada kesetaraan. Saatnya kita menggelar keadilan,” kata mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Bila terpilih menjadi presiden nantinya, Anies akan menghadirkan keadilan jadi kenyataan, bukan hanya teks yang dibaca tiap upacara.

“Kita sudah satu bangsa, satu negara, satu kesatuan, satu wilayah, sekarang kita ingin wujudkan satu kesemakmuran, satu kesejahteraan, satu kesetaraan,” kata Anies.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya