Berita

Menteri Luar Negeri Turkiye, Hakan Fidan/Net

Dunia

Menlu Turkiye Kunjungi Rusia, Hidupkan Kesepakatan Laut Hitam?

RABU, 30 AGUSTUS 2023 | 18:04 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam rangka melakukan kunjungan kerja, Menteri Luar Negeri Turkiye, Hakan Fidan akan berkunjung ke Rusia selama dua hari pada Jumat (1/9) mendatang.

Kunjungan tersebut telah dikonfirmasi oleh Kementerian Luar Negeri Turkiye pada Rabu (30/8), dengan tujuan untuk melakukan pembicaraan dengan timpalannya dari Moskow.

“Selama kunjungan tersebut, isu-isu dalam agenda bilateral kami serta perkembangan regional dan global akan dibahas,” kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan.

Mengutip Anadolu Agency, pada tingkat yang lebih tinggi, Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan, juga dikabarkan akan segera melakukan kunjungan resminya ke Rusia dalam waktu dekat untuk bertemu Presiden Vladimir Putin guna membahas kelanjutan dari kesepakatan Laut Hitam.

Sejak beberapa waktu terakhir, Turkiye telah melakukan upaya berkelanjutan untuk menghidupkan kembali kesepakatan biji-bijian Laut Hitam.

Pemerintah Turkiye mengklaim bahwa inisiatif tersebut merupakan satu-satunya alternatif yang layak untuk memastikan kelangsungan pengiriman gandum untuk pasokan global.

Namun, pada 17 Juli, Rusia telah menangguhkan keterlibatannya dalam kesepakatan tersebut, yang awalnya ditengahi oleh Turkiye dan PBB, dengan tujuan untuk melanjutkan ekspor biji-bijian dari tiga pelabuhan Laut Hitam Ukraina yang sempat terhenti setelah dimulainya perang pada Februari 2022 lalu.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Promosi Doktor Bahlil Lahadalia dan Kegaduhan Publik: Perspektif Co-Promotor

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:56

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

UPDATE

Gali Potensi, Pemuda Diharapkan Raih Peluang Dunia Digital

Kamis, 31 Oktober 2024 | 14:02

Pelaku Mutilasi di Jakut Ditangkap di Rumahnya

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:55

Mendagri Tugasi Ribka Haluk Urus Papua dan Bima Arya Dukcapil

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:51

Pendapatan Terus Merosot, Dropbox akan PHK 20 Persen Tenaga Kerja

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:42

Senator Jabar Ajak Stakholder Aktif Wujudkan Pilkada Berkualitas

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:38

Maarten Paes Sabet Penghargaan Save of The Year di MLS

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:27

Apindo Keberatan UMP 2025 Naik 10 Persen, Pengusaha Usulkan Formula Ini

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:24

Ini Detik-detik Mobil tvOne Diseruduk Truk di Tol Pemalang

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:20

DKPP Minta Penyelenggara Pemilu Satu Frekuensi Menjaga Integritas

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:05

Xiaomi Luncurkan HyperOS 2, Sistem Operasi yang Dibanjiri Ai

Kamis, 31 Oktober 2024 | 13:00

Selengkapnya