Berita

Menhub Budi Karya Sumadi/RMOL

Politik

Baru 3 Hari LRT Sudah Bermasalah, Menhub Minta Maaf

RABU, 30 AGUSTUS 2023 | 15:25 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Moda transportasi teranyar warga Jakarta dan sekitarnya, Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek yang baru berumur 3 hari sudah mengalami gangguan teknis. Saat tengah melaju pada Rabu pagi (30/8), listrik yang digunakan padam. LRT pun berhenti secara mendadak.

Hal ini kontan menuai protes keras dari masyarakat, bahkan menjadi viral di media sosial.

Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi langsung meminta maaf kepada seluruh pengguna layanan LRT Jabodebek.

“Kalau ada kekurangan-kekurangan kita minta maaf,” kata Budi kepada wartawan di Gedung Nusantara, Komplek Parlemen, Senayan, Rabu (30/8).

Budi menambahkan, pihaknya akan melakukan peninjauan kembali untuk dilakukan evaluasi selanjutnya agar mengetahui apa saja yang harus diselesaikan.

Pihaknya menjelaskan bahwa kereta api listrik ini merupakan produk anak bangsa, sehingga patut dimaklumi kalau ada kekurangan dalam operasionalnya.

“Jadi gini, seperti yang saya sampaikan sebelum dioperasikan, kereta api ini adalah karya anak bangsa pasti banyak yang kita baru belajar,” ujarnya.

Dia mengaku saat dilakukan pengecekan belum sempurna, kendala masih kerap terjadi.

“Ya kita tidak mengelak bahwa belum sempurna, tapi saya akan koordinasikan dengan KAI, dengan LAM (cek), dengan INKA, dengan Siemens,” tutup Menhub Budi.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sebulan Lebih Terjebak di Ruang Angkasa, Wilmore dan Williams Belum Pasti Kapan Kembali ke Bumi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 08:07

Zulhas: Di Setiap Provinsi Ada Puluhan Gudang Penyimpanan Barang Ilegal yang Dikelola WNA

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:53

Cengkareng Jadi Kecamatan dengan Jumlah Anak Terpapar Judol Terbanyak se-Indonesia

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:35

Belasan Ribu Sepatu Produksi Dalam Negeri Diterbangkan ke AS

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:10

Bioskop Marak Lagi, Laba CNMA Melesat 93 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:55

Pengacara Iptu Rudiana Tawari Aep Bantuan Hukum

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:48

Pertemuan LaNyalla-Hasto, Pengamat: Parpol Tidak Ada Hak Intervensi Pemilihan Pimpinan DPD

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:37

Tampilan Taman Margasatwa Ragunan Kalah dari Medan Zoo

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:15

Tolak Anies, Bumerang Buat Prabowo

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:06

Duit Pemprov DKI Mampu Angkat 4.127 Guru Honorer Jadi KKI

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:02

Selengkapnya