Berita

Spesialis keamanan Tapio Hietakangas berjalan bersama seorang karyawan di terowongan tempat perlindungan bawah tanah Santa Park dekat Rovaniemi, Finlandia, 24 Mei 2022/Net

Dunia

Finlandia Ternyata Punya 50.500 Tempat Perlindungan Bom

RABU, 30 AGUSTUS 2023 | 10:20 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Di tengah kekhawatiran tentang perluasan perang Rusia-Ukraina, negara tetangga Finlandia melakukan sejumlah langkah antisipasi, salah satunya dengan mempersiapkan tempat perlindungan warga dari serangan bom yang mungkin diluncurkan musuh.

Setelah melakukan inventarisasi, ternyata Finlandia memiliki 50.500 tempat perlindungan. Begitu yang diungkap Kementerian Dalam Negeri dalam sebuah pernyataan pada Rabu (30/8).

"Sensus pemerintah menyimpulkan bahwa negara Nordik berpenduduk 5,5 juta jiwa ini memiliki sekitar 50.500 tempat perlindungan bom yang dapat menampung 4,8 juta penduduk jika terjadi keadaan darurat atau serangan," ungkap laporan itu, seperti dimuat The Star.


Kementerian menyebutkan, 91 persen dari tempat perlindungan tersebut cukup kuat untuk menahan serangan yang dilakukan dengan senjata konvensional. Sementara 83 persennya telah dilengkapi berbagai alat yang dapat melindungi warga dari emisi gas atau keadaan darurat nuklir.

Manajer proyek inventarisasi tempat perlindungan bom, Ira Pasi, mengatakan setiap penampungan tersebut dilengkapi dengan ventilator, pintu kedap air, tempat tidur yang dapat ditumpuk, dan bahkan lemari kering, seperti yang disyaratkan oleh undang-undang terbaru yang berlaku pada tahun 2011.

“Selama beberapa dekade, Finlandia telah membangun infrastruktur perlindungan sipil senilai miliaran euro, dan hal ini layak untuk dijaga,” kata Pasi.

Selama masa damai, beberapa tempat perlindungan bawah tanah memiliki kolam renang, pusat olahraga bahkan taman hiburan Sinterklas.

Tempat penampungan tersebut dipelihara oleh masing-masing pemilik bangunan dan pemerintah baru-baru ini menyerukan pemeliharaan menyeluruh.

Negara Nordik yang waspada ini telah mewajibkan pembangunan tempat penampungan darurat di bawah blok apartemen dan gedung perkantoran sejak tahun 1950-an.

Maka tak heran jika Finlandia saat ini memiliki puluhan ribu tempat perlindungan yang disiapkan untuk warganya di masa konflik.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya