Berita

Spesialis keamanan Tapio Hietakangas berjalan bersama seorang karyawan di terowongan tempat perlindungan bawah tanah Santa Park dekat Rovaniemi, Finlandia, 24 Mei 2022/Net

Dunia

Finlandia Ternyata Punya 50.500 Tempat Perlindungan Bom

RABU, 30 AGUSTUS 2023 | 10:20 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Di tengah kekhawatiran tentang perluasan perang Rusia-Ukraina, negara tetangga Finlandia melakukan sejumlah langkah antisipasi, salah satunya dengan mempersiapkan tempat perlindungan warga dari serangan bom yang mungkin diluncurkan musuh.

Setelah melakukan inventarisasi, ternyata Finlandia memiliki 50.500 tempat perlindungan. Begitu yang diungkap Kementerian Dalam Negeri dalam sebuah pernyataan pada Rabu (30/8).

"Sensus pemerintah menyimpulkan bahwa negara Nordik berpenduduk 5,5 juta jiwa ini memiliki sekitar 50.500 tempat perlindungan bom yang dapat menampung 4,8 juta penduduk jika terjadi keadaan darurat atau serangan," ungkap laporan itu, seperti dimuat The Star.

Kementerian menyebutkan, 91 persen dari tempat perlindungan tersebut cukup kuat untuk menahan serangan yang dilakukan dengan senjata konvensional. Sementara 83 persennya telah dilengkapi berbagai alat yang dapat melindungi warga dari emisi gas atau keadaan darurat nuklir.

Manajer proyek inventarisasi tempat perlindungan bom, Ira Pasi, mengatakan setiap penampungan tersebut dilengkapi dengan ventilator, pintu kedap air, tempat tidur yang dapat ditumpuk, dan bahkan lemari kering, seperti yang disyaratkan oleh undang-undang terbaru yang berlaku pada tahun 2011.

“Selama beberapa dekade, Finlandia telah membangun infrastruktur perlindungan sipil senilai miliaran euro, dan hal ini layak untuk dijaga,” kata Pasi.

Selama masa damai, beberapa tempat perlindungan bawah tanah memiliki kolam renang, pusat olahraga bahkan taman hiburan Sinterklas.

Tempat penampungan tersebut dipelihara oleh masing-masing pemilik bangunan dan pemerintah baru-baru ini menyerukan pemeliharaan menyeluruh.

Negara Nordik yang waspada ini telah mewajibkan pembangunan tempat penampungan darurat di bawah blok apartemen dan gedung perkantoran sejak tahun 1950-an.

Maka tak heran jika Finlandia saat ini memiliki puluhan ribu tempat perlindungan yang disiapkan untuk warganya di masa konflik.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya