Berita

Kepala Wagner Group, Yevgeny Prigozhin ketika berbicara tentang kematian dalam video yang viral di Telegram/Net

Dunia

Viral Video Yevgeny Prigozhin Tertawakan Soal Kematian di Telegram

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 16:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kabar meninggalnya kepala tentara bayaran Wagner Group, Yevgeny Prigozhin masih simpang siur. Bahkan di tengah banyaknya laporan yang menguatkan kabar tersebut, muncul video yang menampilkan Prigozhin berbicara tentang kematian.

Video tersebut menjadi viral di saluran Telegram, hanya beberapa jam setelah berita Prigozhin meninggal dalam kecelakaan pesawat di Tver, Rusia pada Rabu (23/8).

Video tak bertanggal itu dibagikan oleh saluran Telegram yang kerap menyiarkan informasi seputar aktivitas Wagner, Gray Zone, pada Kamis pagi (24/8).

Prigozhin terlihat tertawa dalam video tersebut sambil duduk di dalam tenda darurat dengan penerangan redup. Ia berbicara dengan beberapa orang. Belum diketahui waktu dan lokasi video tersebut.

“'Kita semua akan masuk neraka, tapi kita akan jadi yang terbaik di neraka," kata Yevgeny.

Saluran Telegram Gray Zone juga menerbitkan komentar tentang kematian rekan dekat dan salah satu pendiri pemimpin Wagner, Dmitry Utkin. Utkin, salah satu pendiri kelompok Wagner, juga disebut-sebut termasuk di antara korban kecelakaan pesawat tersebut.

Hampir dua bulan setelah kudeta militer yang dilakukan oleh Prigozhin di dekat Moskow, pihak berwenang Rusia pada Rabu malam melaporkan bahwa ia dan Utkin termasuk di antara 10 orang di dalam pesawat yang jatuh di wilayah Tver di utara Moskow. Tidak ada yang selamat dalam kejadian tersebut.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya