Berita

Kepala Wagner Group, Yevgeny Prigozhin ketika berbicara tentang kematian dalam video yang viral di Telegram/Net

Dunia

Viral Video Yevgeny Prigozhin Tertawakan Soal Kematian di Telegram

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 16:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kabar meninggalnya kepala tentara bayaran Wagner Group, Yevgeny Prigozhin masih simpang siur. Bahkan di tengah banyaknya laporan yang menguatkan kabar tersebut, muncul video yang menampilkan Prigozhin berbicara tentang kematian.

Video tersebut menjadi viral di saluran Telegram, hanya beberapa jam setelah berita Prigozhin meninggal dalam kecelakaan pesawat di Tver, Rusia pada Rabu (23/8).

Video tak bertanggal itu dibagikan oleh saluran Telegram yang kerap menyiarkan informasi seputar aktivitas Wagner, Gray Zone, pada Kamis pagi (24/8).

Prigozhin terlihat tertawa dalam video tersebut sambil duduk di dalam tenda darurat dengan penerangan redup. Ia berbicara dengan beberapa orang. Belum diketahui waktu dan lokasi video tersebut.

“'Kita semua akan masuk neraka, tapi kita akan jadi yang terbaik di neraka," kata Yevgeny.

Saluran Telegram Gray Zone juga menerbitkan komentar tentang kematian rekan dekat dan salah satu pendiri pemimpin Wagner, Dmitry Utkin. Utkin, salah satu pendiri kelompok Wagner, juga disebut-sebut termasuk di antara korban kecelakaan pesawat tersebut.

Hampir dua bulan setelah kudeta militer yang dilakukan oleh Prigozhin di dekat Moskow, pihak berwenang Rusia pada Rabu malam melaporkan bahwa ia dan Utkin termasuk di antara 10 orang di dalam pesawat yang jatuh di wilayah Tver di utara Moskow. Tidak ada yang selamat dalam kejadian tersebut.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Didukung UEA

Kamis, 07 November 2024 | 05:56

Comeback Dramatis, Atletico Bikin PSG Menangis

Kamis, 07 November 2024 | 05:40

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat kepada Donald Trump

Kamis, 07 November 2024 | 05:23

Sempat Buron, Oknum Kiai Cabul di Bangkalan Ditangkap di Probolinggo

Kamis, 07 November 2024 | 05:06

Usai Minta Restu Jokowi, Herman Deru Dapat Dukungan Penuh Kaesang Pangarep

Kamis, 07 November 2024 | 04:46

Dukung Kebijakan Kendaraan Dinas Produksi Lokal, Pemprov Lampung Siapkan Anggaran

Kamis, 07 November 2024 | 04:34

Jelang SEA Games 2025, 20 Pebasket Putri Benahi Fisik di Surabaya

Kamis, 07 November 2024 | 04:17

Hore! Gaji Guru Akan Naik

Kamis, 07 November 2024 | 03:55

Sekjen PDIP: Sawung Jabo Seorang Maestro!

Kamis, 07 November 2024 | 03:35

Selengkapnya