Berita

Montase Yose Rizal, Yoriko Alfarizi dan Kostiana/RMOL Lampung

Nusantara

Bendahara PDIP Lampung Nyaleg di Provinsi, Suami DPR RI, Anak DPRD Kota, Bikin Dinasti Politik?

KAMIS, 24 AGUSTUS 2023 | 01:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dinasti politik masih akan mewarnai pesta demokrasi Pemilu 2024 mendatang. Nama-nama bakal calon legislatif (Bacaleg) yang masuk dalam Daftar Calon Sementara (DCS) menunjukkan hal tersebut.

Salah satunya, keluarga Kostiana-Yose Rizal dan satu anaknya. Dua anggota DPRD Provinsi Lampung dari PDIP ini akan kembali mencoba peruntungan pada Pemilu 2024.

Dilaporkan Kantor Berita RMOLLampung, keduanya sama-sama memulai karier politik dari DPRD Kota Bandar Lampung.

Kini, Kostiana yang juga Bendahara PDIP Lampung mencalonkan diri lagi sebagai anggota DPRD Lampung. pada Pemilu 2019. Dia nyaleg dari Dapil Lampung I yaitu Bandar Lampung dengan nomor urut 5. Kali ini, ia nyaleg dari Dapil yang sama dengan nomor urut wahid.

Sementara itu, sang suami, Yose Rizal yang juga Ketua DPC PDIP Lampung Utara itu naik nyaleg ke DPR RI dari Dapil Lampung II. Ia mendapatkan nomor urut 10.

Dapil Lampung II itu meliputi wilayah, Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Timur, Way Kanan, Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat, dan Mesuji.

Sementara, anaknya pasangan ini yaitu Muhammad Yoriko Alfarizi juga ikut nyaleg. Dia nyaleg DPRD Bandar Lampung Dapil IV, meliputi Kecamatan Kedaton, Way Halim dan Labuhan Ratu dengan nomor urut 2.

Yoriko adalah Bendahara Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDIP Kedaton Bandar Lampung. Dia juga menjabat Wakil Ketua Taruna Merah Putih (TMP) Provinsi Lampung yang diketuai Nanda Indira Dendi.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

HUT ke-497 Kota Jakarta

Minggu, 19 Mei 2024 | 14:01

Alami Demam Tinggi, Raja Salman Kembali Jalani Pemeriksaan Medis

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:56

Aktivis Diajak Tiru Akbar Tanjung Keluar dari Zona Nyaman

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:54

Teater Lencana Membumikan Seni Pertunjukan Lewat "Ruang Tunggu"

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:36

Bamsoet Ungkit Lagi Cerita Pilu Golkar saat Dipimpin Akbar Tanjung

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:26

Alumni Usakti Didorong Berperan Membangun Indonesia

Minggu, 19 Mei 2024 | 13:12

Diserang Rusia, 9.907 Warga Ukraina Ngacir dari Kharkiv

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:59

Banyak Guru Terjerat Pinjol Imbas Kesejahteraan Minim

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:59

Wantim Golkar DKI Pamer Zaki Bangun 29 Stadion Mini di Tangerang

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:39

Prabowo-Gibran Diyakini Bawa Indonesia Jadi Macan Asia

Minggu, 19 Mei 2024 | 12:26

Selengkapnya