Berita

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan/Ist

Politik

Ini yang Dilakukan Anies Jika Kalah Nyapres

RABU, 23 AGUSTUS 2023 | 16:04 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, berkomitmen  tetap berkontribusi untuk pembangunan negara jika kalah dalam kontestasi pemilihan presiden.

Pengakuan itu disampaikan Anies Baswedan melalui akun Instagram resminya, saat berbincang dengan akademisi sekaligus praktisi bisnis, Prof Rhenald Kasali.

"Saya menerima panggilan tugas, dan saya selalu menyatakan iya bersedia," kata Anies, seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (23/8).


Selanjutnya Anies bercerita, dia pernah dipercaya menjadi juru bicara kampanye Joko Widodo-Jusuf Kalla. Selanjutnya ditunjuk Jokowi sebagai Mendikbud dan dilantik pada 27 Oktober 2014.

"Ketika saya sebelum (menjalankan amanah) itu semua, sebagaimana membuat Indonesia lebih baik, saya buat kegiatan Indonesia mengajar," jelasnya.

Dia juga menegaskan, semangat melayani masyarakat tetap tinggi, terlepas dari hasil Pemilu. Mantan Rektor Universitas Paramadina itu berharap tetap bisa berkolaborasi dengan pemerintah dan masyarakat dalam kapasitas yang baru demi kemajuan Indonesia.

"Jadi, bagi saya bukan tentang posisi. Kalau ditugaskan, saya kerjakan, bila tidak, banyak kegiatan lain yang bisa saya kerjakan," demikian Anies Baswedan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya