Berita

bank bjb ikut berpartisipasi dalam peringatan Hari UMKM 2023/Ist

Bisnis

Hari UMKM 2023, bank bjb Luncurkan KUR

SENIN, 14 AGUSTUS 2023 | 09:15 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Peringatan Hari UMKM 2023 dan Nasional Expo 2023 yang diikuti ribuan pengusaha mikro dan kecil turut melibatkan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb).

Dalam acara yang digelar 10-13 Agustus di Pura Mangkunegaran, Solo itu, turut dilakukan penyerahan Kredit Usaha Rakyat (KUR) secara simbolis melalui bank bjb oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Teten Masduki.

Selain mengucurkan kredit, bank bjb juga membuka booth dengan tema DIGI Flexing Lokal Festival dan menyediakan sejumlah promo dan hadiah.

"Kami menyediakan banyak promo yang hanya bisa didapatkan selama acara berlangsung," kata Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto, Senin (14/8).

Dalam DIGI Flexing Lokal Festival, bank bjb menggandeng sejumlah UMKM clothing local supported by Jakcloth & Outfest yang menawarkan diskon hingga 50 persen.

Beberapa brand lokal yang mengikuti program ini di antaranya, Roughneck, Rassazhe, Naky House, Gradit, Keith, High Volume, Rown Division dan beberapa lainnya.

"Kami juga menyediakan hadiah utama motor listrik bagi pengunjung yang melakukan transaksi tertinggi dan hadiah transaksi bagi merchant dengan total hadiah Rp6 juta," ujar Widi.

Untuk mendapatkan hadiah tersebut, pengunjung diwajibkan melakukan transaksi menggunakan DIGI atau DigiCash lalu mendapatkan 1 kupon undian. Nasabah yang melakukan transaksi minimal Rp50 ribu akan  mendapatkan satu kupon undian berlaku kelipatan.

Setiap nasabah maksimal memperoleh 5 kupon undian per transaksi. Pemenang akan diundi pada tanggal 13 Agustus 2023 di kegiatan DIGI Flexing Lokal Festival 2023.

Tak hanya pengunjung, tenant yang bekerja sama dengan bank bjb juga akan mengantongi hadiah masing-masing Rp2 juta untuk 3 brand yang melakukan transaksi dan volume penjualan terbesar minimal Rp25 juta selama acara berlangsung.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Komisi IV DPR Dukung Penuh Swasembada Pangan, Tapi Ingatkan soal Evaluasi

Selasa, 05 November 2024 | 23:52

Menkomdigi Diminta Dalami Modus Judol Pakai Pulsa

Selasa, 05 November 2024 | 23:16

Jerat Judol Pegawai Komdigi, Hardjuno: Bukti Penyimpangan Serius dan Kental Budaya Koruptif

Selasa, 05 November 2024 | 23:13

Pro dan Kontra Sistem Pemungutan Suara AS

Selasa, 05 November 2024 | 23:12

Dukung Swasembada Pangan, Legislator PKB Ini Wanti-Wanti Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 23:04

Tak Lagi Menghuni Senayan, Ini Seruan Kader Senior PPP

Selasa, 05 November 2024 | 23:01

Di Hadapan Dewa Siwa, Warga India Doakan Kemenangan Kamala Harris

Selasa, 05 November 2024 | 22:47

Biden Pantau Pertarungan Trump Vs Harris di Gedung Putih

Selasa, 05 November 2024 | 22:25

Pilpres AS: Warga Berduyun-duyun ke TPS Sejak Jam 6 Pagi

Selasa, 05 November 2024 | 22:16

Bertemu KPK, Maruarar Sirait Minta Aset Koruptor Diinventarisir untuk Perumahan Rakyat

Selasa, 05 November 2024 | 22:15

Selengkapnya