Berita

Ledakan di Depot Rudal Iran di Suriah/Ist

Dunia

Ledakan Guncang Depot Rudal Iran di Suriah

SENIN, 14 AGUSTUS 2023 | 00:22 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Sebuah ledakan dahsyat mengguncang area timur ibu kota Suriah, Damaskus pada Minggu (13/8), dengan ledakan yang diduga berasal dari gudang senjata milik milisi pro-Iran.

Informasi ledakan tersebut telah dikonfirmasi oleh Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, meski sumber ledakan itu belum diketahui dengan pasti.

"Kami tidak tahu apakah itu serangan udara atau operasi darat," kata kepala Observatorium, Rami Abdel Rahman.

Namun serangan itu diduga dilakukan oleh pasukan Israel, yang kerap kali melancarkan serangannya di Suriah, sejak dimulainya perang lebih dari satu dekade lalu, untuk menargetkan pasukan yang didukung Iran, seperti Hizbullah dan posisi militer Suriah.

Serangan serupa sebelumnya dikabarkan juga terjadi pada Senin pekan lalu, di mana empat tentara Suriah dan dua pejuang yang didukung oleh Iran dilaporkan tewas akibat serangan udara Israel di dekat Damaskus.

Sejak perang meletus pada 2011 lalu, Israel telah lama menjadi pelaku serangan di Suriah, meskipun jarang memberikan komentar resmi. Namun mereka berulang kali menegaskan bahwa tidak akan membiarkan musuh bebuyutannya, Iran, memperluas jejaknya di negara itu.

Sejauh ini, akibat perang di Suriah tercatat telah menyebabkan lebih dari 500.000 kematian dan mendorong jutaan orang untuk mengungsi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya