Berita

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto/RMOL

Presisi

Alasan Polda Metro Jaya Biarkan Aksi Buruh Berlangsung Hingga Larut Malam

JUMAT, 11 AGUSTUS 2023 | 02:26 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Polda Metro Jaya mempunyai alasan khusus mengapa tidak membubarkan ribuan buruh yang sedang berunjuk rasa hingga larut malam. Salah satunya karena dalam kerumunan demo masih terdapat ibu-ibu.

Begitu ungkap Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto kepada wartawan di Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, Kamis malam (10/8).

“Kenapa kok nggak dibubarin? Ya kita lihat sudah malam hari, masih ada ibu-ibu yang demo juga tadi,” ujarnya.

Karyoto menyebut pihaknya tidak ingin melakukan tindakan represif terhadap pengunjuk rasa. Sehingga hanya tindakan soft yang dilakukan. Seperti menyampaikan pesan dengan sabar agar para buruh segera membubarkan diri.

“Kami sampaikan pesan silakan saudara bubar, waktu sudah jauh terlewati. Ya dengan kesabaran saja lah,” kata mantan Deputi Penindakan KPK ini.

Lebih lanjut, Karyoto juga turut meminta maaf kepada masyarakat Jakarta yang sempat terganggu akibat imbas dari demo.

“Kepada masyarakat Jakarta memohon maaf dengan adanya penutupan jalan dari jam 10 pagi sampai baru saja kita buka pukul 23.50 WIB,” pungkasnya.

Ribuan buruh dari KASBI, GSBI, dan KSPSI yang tergabung dalam Aliansi Aksi Sejuta Buruh (AASB) dan Gerakan Buruh Bersama Rakyat (Gebrak) menggelar unjuk rasa selama hampir 13 jam di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta.

Aksi menolak Omnibus Law UU Cipta Kerja tersebut dimulai sejak pukul 11.00 WIB dan baru berakhir pada 23.30 WIB.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Competency Development Program Hadir untuk Tingkatkan Kapabilitas Perwira Pertamina

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:34

BNN akan Gandeng DEA AS soal Teknologi Penanggulangan Narkoba

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:13

Komisi X: Mendikbud Tak Punya Grand Desain Pendidikan

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:01

Menko Airlangga Geram IEU CEPA Digantung Uni Eropa hingga 7 Tahun

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:31

Gaduh UKT, Komisi X: Cabut Atau Revisi Permendikbud 2/2024!

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:12

Nuansa Politis Menguat di MK jika PPP Diloloskan Tanpa PSU

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:36

Iran Kutuk Serangan Brutal di Bamiyan Afghanistan yang Tewaskan Turis Asing

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:31

Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:27

Kelompok Bersenjata Afghanistan Tembak Turis di Tempat Wisata, 3 Warga Negara Spanyol Tewas

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:03

Sambut Delegasi World Water Forum, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Siapkan Jalur Khusus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 14:45

Selengkapnya