Berita

Diskusi Alomedika/Ist

Nusantara

Alomedika Mudahkan Para Dokter Berinteraksi Satu Sama Lain Terkait Studi Kasus

KAMIS, 10 AGUSTUS 2023 | 00:58 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kolaborasi antara dokter yang tersebar di Indonesia dapat diakomodir melalui Platform Alomedika.

Co-Founder & President Direktur Alodokter, Suci Arumsari mengatakan, keberadaan Alomedika sebagai bagian dari Alodokter dapat menghadirkan ekosistem kesehatan lengkap, bukan hanya untuk pasien tapi juga untuk para dokter.

"Alomedika diharapkan dapat menjawab kebutuhan dokter masa kini bukan hanya menyajikan informasi medis terkini, tetapi juga memudahkan bertukar ilmu dengan sesama rekan dokternya," ucap Suci dalam konferensi pers Alomedika di Samirasa Grand Ballroom Sopo Del Tower, Jakarta Selatan , Rabu (8/8).

Dalam Alomedika, para dokter juga dapat berinteraksi dalam berbagi studi kasus, pandangan medis, untuk mencapai peningkatan kualitas layanan kesehatan di Indonesia yang merata.

Terbukti, sejauh ini sudah tergabung lebih dari 90.000 dokter Indonesia di Alomedika sejak didirikan pada 2018.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PB Ikatan Dokter Indonesia (IDI), dr. Ulul Albab mengatakan, kolaborasi para dokter di Alomedika bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengembangan ilmu kedokteran.

"Alomedika baik sekali adanya, karena dapat mendukung usaha pemerintah serta asosiasi seperti IDI mendistribusikan ilmu pengetahuan kedokteran bagi seluruh dokter di Indonesia di manapun mereka berada," ujar Ulul.???????

Ada beberapa fitur menarik dari Alomedika. Seperti fitur Personalisasi Home Feed di mana para dokter dapat mengakses beragam konten foto dan video di halaman utama serta mudah menemukan beragam informasi medis, termasuk produk dan layanan untuk mendukung profesi kedokteran mereka.

Selain itu ada fitur Konten Diskusi, dokter bisa melihat konten baru berupa video/foto yang menyajikan beragam informasi medis di halaman channel, fitur ini dipersonalisasi dengan algoritma sehingga dapat memberikan rekomendasi diskusi yang cocok dengan profil dokter.  

Kemudian fitur Follow, memungkinkan dokter bisa saling mengikuti satu sama lain, seperti di media sosial umum sehingga mudah untuk update informasi terbaru.

Dan fitur E-course, di mana Alomedika menyediakan berbagai e course dari beragam spesialisasi yang dapat diikuti oleh seluruh dokter di Indonesia. E-course aksesibel dan fleksibel dengan biaya terjangkau dan pilihan modul-modul yang bisa diakses dengan waktu yang dapat disesuaikan dengan jadwal praktek para dokter.

Terakhir,fitur Specialist Only Oost. Fitur ini memungkinkan dokter spesialis untuk membuat diskusi yang hanya bisa dibaca oleh dokter-dokter dengan spesialisasi yang sama.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya