Berita

Tim penyelamat bekerja dengan alat berat, di lokasi bangunan yang hancur akibat serangan rudal Rusia, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di Pokrovsk, wilayah Donetsk, Ukraina 8 Agustus 2023/Net

Dunia

Pasukan Rusia Tembak Jatuh Dua Drone Tempur di Kota Moskow

RABU, 09 AGUSTUS 2023 | 09:50 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Dua drone tempur yang sedang menuju Moskow berhasil ditembak jatuh pasukan Rusia. Keterangan tersebut disampaikan Walikota Moskow Sergei Sobyanin di akun Telegramnya pada Rabu (9/8).

Sobyanin mengatakan satu pesawat tak berawak jatuh di daerah Domodedovo di pinggiran selatan kota, sedangkan yang kedua ditembak jatuh di daerah jalan raya Minsk, sebelah barat ibu kota.

“Upaya dua drone tempur untuk terbang ke kota telah direkam. Keduanya ditembak jatuh oleh pertahanan udara,” kata Sobyanin, tanpa menyebut nama penyerang, seperti dikutip dari The National.

“Saat ini belum ada informasi mengenai korban jatuhnya," katanya seraya menambahkan bahwa layanan darurat sudah berada di lapangan.

Serangan itu merupakan serangan ketiga di Moskow dalam seminggu. Sebelumnya, drone Ukraina jatuh pada Minggu dan Senin, menurut pejabat Rusia.

Moskow jarang menjadi sasaran sepanjang konflik di Ukraina hingga beberapa serangan tahun ini.

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan pada Kamis pekan lalu bahwa pihaknya telah menjatuhkan tujuh drone di atas wilayah Kaluga, kurang dari 200 kilometer barat daya Moskow.

Pada 30 Juli, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memperingatkan bahwa "perang" akan datang ke Rusia, di mana pusat simbolis dan pangkalan militer negara itu menjadi sasaran.

Pada awal bulan ini, sebuah blok perkantoran di kawasan bisnis utama Moskow dihantam dua kali serangan pesawat tak berawak.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya