Berita

Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto/RMOL

Politik

Genjot Belanja Pemerintah Jadi Pengungkit Ekonomi Kuartal III-2023

SENIN, 07 AGUSTUS 2023 | 22:08 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Target pertumbuhan ekonomi tahun anggaran 2023 sebesar 5,3 persen perlahan mulai terwujud. Pasalnya, dalam dua kuartal berturut-turut tahun ini, ekonomi nasional tumbuh baik. Berada di angka 5,17 persen pada kuartal-II 2023.

Untuk mencapai target 5,3 persen hingga akhir tahun ini, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut akan menggenjot belanja pemerintah.

“Salah satu pengungkit di kuartal ketiga, adalah belanja pemerintah. Jadi kita akan coba pastikan, belanja pemerintah terutama kepada KL (kementerian/lembaga) yang besar,” kata Airlangga dalam konferensi pers bertemakan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Kuartal II Tahun 2023, di Selasar Kertagama, Gedung Ali Wardhana, Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat, Senin (7/8).

Menurutnya, belanja Kementerian atau Lembaga yang besar tersebut dari sektor infrastruktur, program padat karya, serta pertanian akan didorong pemerintah. Pasalnya, Airlangga melihat adanya multiplier effect yang baik untuk pemasukan keuangan negara.

“Kita juga melihat, bahwa kontribusi memang dari sektor pertambangan, sumber daya alam, dari kelapa sawit masih menjadi salah satu andalan ekspor kita, dan ini semuanya tergantung harga komoditas,” tuturnya.

Airlangga menambahkan, harga komoditas saat ini telah masuk pada harga normal, dan pemerintah akan menggenjot volume (kuantitas) dari barang ekspor tersebut.

“Tentu kita melihat juga, terkait dengan produk-produk yang menjadi andalan, yang sektor manufaktur. Apakah itu produk kimia, produk besi dan baja. Nah ini sekarang produk besi dan baja pun sudah bisa mendongkrak ekspor Indonesia,” tutupnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya