Berita

Ketua Umum Badko HMI Jabodetabeka-Banten 2021-2023, Fadli Rumakefing/Net

Politik

Diam Melihat Korupsi tapi Berisik Serang Rocky Gerung, Badko HMI: Relawan Mau Jerumuskan Jokowi?

JUMAT, 04 AGUSTUS 2023 | 21:37 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Tindakan relawan Joko Widodo yang ramai melaporkan pengamat politik Rocky Gerung ke polisi buntut pernyataan "bajingan yang tolol" menyisakan tanda tanya besar.

Sebab, langkah relawan tersebut kontras dengan sikap Presiden Joko Widodo yang tetap santai dengan kritikan Rocky Gerung.

"Kita bisa melihat apakah mereka-mereka yang mengklaim relawan dan loyalis Presiden Jokowi benar-benar ingin membantu presiden membangun Indonesia atau sebaliknya, menjerumuskan Presiden Jokowi?" kritik Ketua Umum Badko HMI Jabodetabeka-Banten 2021-2023, Fadli Rumakefing, Jumat (4/8).

Jika dikupas lebih dalam lagi, respons cepat relawan Jokowi ini tidak terlihat saat kasus-kasus tindak pidana korupsi bertebaran di berbagai instansi pemerintah.

"Mengapa mereka tidak muncul membantu Presiden Jokowi menyelesaikan hama korupsi tersebut sebagaimana reaksi terhadap Rocky Gerung?" sentil Fadli Rumakefing.

Bagi Fadil, kasus rasuah di lingkungan pemerintahan lebih membahayakan dibanding dengan penggunaan diksi Rocky Gerung dalam mengkritik pemerintah.

Beberapa contohnya adalah kasus kasus suap Hakim Agung, kasus korupsi minyak goreng, kasus BTS Kominfo, Kasus PT Waskita Karya, hingga terbaru kasus dugaan suap di Basarnas RI.

Pada kasus-kasus tersebut, para relawan Jokowi seakan diam bahkan tidak muncul untuk menyuarakan semangat antikorupsi sebagaimana digaungkan kepala negara.

"Seperti itulah mereka. Mereka ibarat kura-kura yang bersembunyi dalam perahu. Bagi kami, justru orang-orang seperti Rocky Gerung harus selalu ada dalam alam demokrasi untuk mengontrol pemerintahan agar berjalan seirama dengan cita-cita dan amanat konstitusi UUD 1945," tandasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya