Berita

Pemantauan ETLE atau electronic traffic law enforcement Ditlantas Polda Sulawesi Selatan/Ist

Presisi

Ditlantas Polda Sulsel Siapkan Pengembangan ETLE di Makassar

SENIN, 31 JULI 2023 | 20:26 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Ditlantas Polda Sulawesi Selatan siap berkolaborasi dengan pemangku kepentingan terkait, dalam mengatasi masalah kemacetan, khususnya di Kota Makassar serta kota/kabupaten di seluruh Sulsel.

Begitu dikatakan Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol I Made Agus Prasatya dalam persiapan implementasi program taat berlalu lintas di Ditlantas Polda Sulsel.

Untuk merealisasikan itu, kata dia, Ditlantas Polda Sulsel telah mempersiapkan program pengembangan penerapan ETLE atau electronic traffic law enforcement.


"Yakni dengan menggunakan teknologi terkini berupa ETLE handphone serta ETLE mobile yang mempunyai kemampuan mendeteksi batas kecepatan dan pelanggaran lainnya," ujar Made Agus dalam keterangan tertulis, Senin (31/7).

Pengembangan ETLE itu, kata Made Agus, sebagai upaya mendukung Kota Makassar sebagai kota pintar atau Smart City yang berada di urutan ke-114 dari 141 kota di dunia berdasarkan IMD World Competitiveness Center melalui Smart City Index (SCI) Report 2023.

"Makassar masuk dalam daftar itu berkat sejumlah capaian yang baik. Namun Makassar memiliki beberapa catatan yang perlu menjadi perhatian. Antara lain terkait kemacetan," terangnya.

Menurutnya, masalah kemacetan lalu lintas di kota-kota besar memberikan dampak yang sangat besar bagi penduduk. Seperti pemborosan bahan bakar, terbuangnya waktu secara percuma, dan kerusakan lingkungan akibat polusi udara yang dikeluarkan oleh kendaraan bermotor.

"Nilai kerugian akibat kemacetan cukup besar. Ini akibat arus yang melewati jalan telah melampaui kapasitas jalan," katanya.

Untuk menekan angka kemacetan dan meningkatkan ketertiban lalu lintas, Made Agus mengatakan, Ditlantas Polda Sulsel akan menambah 5 titik ETLE statis, ETLE mobile dan ETLE handphone di wilayah padat kemacetan dan rawan kecelakaan.

"Penambahan itu untuk melengkapi sejumlah titik ETLE yang sudah terpasang di sejumlah jalan protokol di Kota Makassar," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya