Berita

TNI bersiap adakan sekolah/Ist

Pertahanan

TNI AL akan Jajal Penembakan Rudal Dalam Latihan Gabungan Lintas Matra

JUMAT, 28 JULI 2023 | 04:56 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

TNI Angkatan Laut akan melaksanakan penembakan senjata khusus Rudal Exocet MM40 Block III, Rudal C-802, Rudal C-705 dari unsur Satuan Kapal Eskorta, Satuan Kapal Cepat dari Koarmada I, Koarmada II dalam Latihan Gabungan TNI Tahun 2023.

Hal itu dilakukan dalam rangka menguji kesiapsiagaan setiap Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan), mengukur kemampuan pasukan dan alutsista yang terlibat, serta mengoptimalkan kekuatan tempur TNI, Kogabwilhan II.

"Sebanyak 7.500 prajurit dari tiga matra yakni TNI AD, TNI AL dan TNI AU, akan melaksanakan tahapan Manuver Lapangan (Manlap), setelah sebelumnya telah melaksanakan tahap Gladi Posko," Pangkogabwilhan II Marsdya TNI Andyawan Martono selaku Pangkogab TNI II dalam Apel Gelar Pasukan menjelang puncak Latihan Gabungan TNI Tahun 2023 yang di Dermaga Madura Koarmada II Ujung, Surabaya, pada Kamis (27/7),

Andyawan menyebut para prajurit TNI dari tiga matra dibagi dalam beberapa Komando Tugas (Kogas).

Diantaranya Komando Tugas Laut Gabungan (Kogaslagab), Komando Tugas Gabungan Amfibi (Kogasgabfib), Komando Tugas Gabungan Pendaratan Administrasi (Kogasgabratmin), Komando Tugas Gabungan Lintas Udara (Kogaslinud), Komando Tugas Darat Gabungan (Kogasratgab), dan Satuan Tugas Pendukung Pasukan Khusus (Satgasduk Passus).

Pada tahap manuver lapangan, para prajurit serta unsur TNI AL akan melaksanakan fase laut yang dimulai pada tanggal 29 Juli sampai dengan 1 Agustus 2023 di Perairan Laut Jawa dan Perairan Asembagus, Situbondo, Jawa Timur.

Setelah itu, pada tanggal 1 Agustus 2023, pasukan pendarat yang terdiri dari Batalyon Marinir akan melaksanakan pendaratan Amfibi di Pantai Banongan Jawa Timur.

Untuk unsur TNI AL, latihan ini melibatkan berbagai jenis kapal perang, diantaranya Kapal Cepat Rudal, Perusak Kawal Rudal, LST, Kapal Buru Ranjau, Kapal Bantu Tunda, LPD, dan Kapal Bantu Rumah Sakit. Disamping itu pesawat udara TNI AL juga diterjunkan.

Selain itu, pasukan Pendarat Marinir lengkap dengan peralatan-peralatan canggihnya seperti tank BMP 3F, BVP-2, KAPA, Howitzer, RM-70 Grad, dan puluhan kendaraan amfibi lainnya.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

2.500 Personel Kawal Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang

Jumat, 15 November 2024 | 04:02

Budi Arie Dituntut Tanggung Jawab soal "Pengamanan" Situs Judol

Jumat, 15 November 2024 | 03:47

Rawan Disalahgunakan, KJP Dievaluasi untuk Program Sekolah Gratis

Jumat, 15 November 2024 | 03:25

Trending X, Rano Karno Hapus Foto Bareng Tersangka Judol

Jumat, 15 November 2024 | 03:03

Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas di GBK saat Timnas Garuda Versus Jepang

Jumat, 15 November 2024 | 02:51

MRT Bundaran HI-Kota Beroperasi 2027

Jumat, 15 November 2024 | 02:18

Roy Suryo Tak Percaya "Pengamanan" Situs Judol Rp8,5 Juta per Bulan

Jumat, 15 November 2024 | 02:01

Raja Juli Optimis Reforestasi 12 Juta Hektare Lahan

Jumat, 15 November 2024 | 01:36

Pegawai Komdigi Diduga "Bermain" Judi Online sejak Era Covid-19

Jumat, 15 November 2024 | 01:23

PNM Sabet Tiga Penghargaan di BBMA 2024

Jumat, 15 November 2024 | 01:06

Selengkapnya