Berita

Cecilia Dapaah/Net

Dunia

Gara-gara Laporkan Kehilangan Uang, Mantan Menteri Ghana Ketahuan Korupsi

SELASA, 25 JULI 2023 | 06:23 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kantor Kejaksaan Khusus (OSP) Ghana menangkap mantan Menteri Sanitasi dan Sumber Daya, Cecilia Dapaah, sepekan setelah  ia melaporkan pencurian uang tunai 1 juta dolar AS (sekitar 15 miliar rupiah) dari rumahnya.

Menurut OSP, mantan Dapaah ditempatkan di bawah tahanan rumah sejak Minggu (22/7) atas dugaan korupsi dan pelanggaran terkait korupsi.

"Nyonya Dapaah sedang diperiksa oleh Pejabat berwenang OSP," bunyi pernyataan itu, seperti dikutip dari Africa News, Senin (24/7).

Dapaah telah membantah melakukan korupsi. Namun, kasus itu menyedot banyak perhatian dengan banyak warga dan oposisi serta pegiat antikorupsi mempertanyakan mengapa seorang menteri memiliki uang tunai dalam jumlah besar di rumahnya di tengah krisis ekonomi di negara itu.

Akibat tuduhan itu, Dapaah mengundurkan diri. Presiden Nana Akufo-Addo menerima pengunduran dirinya pada Sabtu menyusul protes publik.

Menurut laporan media lokal, uang itu terungkap setelah Dapaah menuduh dua staf rumah tangganya mencuri uang tunai 1 juta dolar AS, bersama dengan 300.000 euro dan beberapa juta Cedi Ghana, serta beberapa barang pribadi.

Kemudian Dapaah melaporkan hal itu kepada polisi. Dari situlah kehebohan muncul dengan pertanyaan dari mana dapaah memiliki uang tersebut disusul dengan penyelidikan terhadapnya.

Dapaah yang membantah tuduhan itu mengatakan bahwa uang tersebut bukan dari hasil korupsi. Ia juga bersedia bekerja sama sepenuhnya dengan semua lembaga negara untuk mencari fakta atas kasus yang membelitnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Sekjen AMPG Anggap Qodari Sedang Melawak

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:56

PK Ditolak MA, Alex Noerdin Tetap Jalani Vonis 9 Tahun Penjara

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:36

Pemilik Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Bakal Diperiksa Polisi

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:11

Tingkatkan Realisasi KPR Nonsubsidi, BTN Resmikan Sales Center Baru di 3 Kota Besar

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:51

Tani Merdeka Bangun 7.200 Posko Pemenangan Sudaryono

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:28

WWF ke-10 Aman dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:06

Mangkir dari Panggilan Kejaksaan, Anggota DPRD Madiun Dianggap Lecehkan Hukum

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:49

Supian Suri Dilaporkan ke KASN dan BKN Jelang Pilkada 2024

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:42

Nyaru jadi Bengkel, Industri Rumahan Narkotika Ini Mampu Memproduksi Jutaan Tablet

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:20

KLHK Lanjutkan Safari Sosialisasi FOLU Net Sink 2030 di Yogyakarta

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:16

Selengkapnya