Berita

Gambaran Lunar Cruiser yang dikembangkan Toyota/Net

Dunia

Toyota Kembangkan Mobil Penjelajah Bulan "Lunar Cruiser"

SENIN, 24 JULI 2023 | 08:42 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Kendaraan penjelajah ruang angkasa Lunar Cruiser tengah dikembangkan oleh raksasa pembuat mobil Jepang, Toyota Motor Corp. bekerja sama dengan Japan Aerospace Exploration Agency dan Mitsubishi Heavy Industries Ltd.

Mengutip Borneo Bulletin pada Minggu (23/7), uji coba Lunar Cruiser akan dilakukan di sebuah fasilitas penelitian dan pengembangan yang akan dibangun Toyota tahun depan.

Sementara untuk proses peluncuran ke Bulan, rencananya akan dilakukan Toyota pada 2029 mendatang.

Kepala proyek di Toyota, Ken Yamashita mengatakan kendaraan itu akan ditenagai oleh sel bahan bakar regeneratif, yang mampu diisi berulang kali menggunakan air yang diyakini berada di bulan.

"Sel bahan bakar regeneratif adalah bagian penting dari teknologi yang dapat terus menghasilkan tenaga hanya dengan sinar matahari dan air saja," jelasnya.

Yamashita berharap teknologi bahan bakar tersebut dapat dimanfaatkan di bumi.

"Toyota berharap dapat menciptakan bisnis baru dengan menggunakan sel bahan bakar di area non-ruang angkasa juga," bunyi laporan tersebut.

Lunar Cruiser diperkirakan memiliki berat sekitar 10 ton dan mampu menahan perbedaan suhu yang ekstrem di Bulan, serta beradaptasi dengan lingkungan berdebu.

Kendaraan penjelajah itu akan memiliki cukup ruang untuk dua orang tinggal selama sebulan dan memastikan eksplorasi permukaan bulan yang stabil dalam jangka panjang.

Mitsubishi Heavy saat ini sedang mengembangkan penjelajah LUPEX, sebuah kendaraan tak berawak yang dirancang untuk menyelidiki sumber daya air di bulan. Alat itu diharapkan dapat selesai pada 2025.

Lunar Cruiser Toyota rencananya akan menggunakan LUPEX Mitsubishi Heavy untuk mendeteksi air yang akan digunakan sebagai sumber bahan bakarnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya