Berita

Ilustrasi/Net

Tekno

Hacker China Berhasil Retas Microsoft hingga Email Deplu AS

KAMIS, 13 JULI 2023 | 17:40 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sebuah laporan yang dirilis raksasa teknologi Microsoft mengungkap bahwa kelompok hacker yang berdomisili di China berhasil mengakses email sejumlah lembaga pemerintahan, termasuk Amerika Serikat (AS).

Microsoft menjuluki grup peretas itu sebagai " Storm-0558". Mereka disebut telah memalsukan token autentikasi digital untuk mengakses akun webmail pemerintah.

"Sekitar 25 organisasi termasuk lembaga pemerintah secara diam-diam emailnya berhasil diretas oleh kelompok hacker yang berkaitan dengan negara China," ungkap laporan Microsoft, seperti dimuat The Jerussalem Post pada Kamis (13/7).

Lebih lanjut, Microsoft mengatakan kegiatan peretasan telah berlangsung sejak Mei lalu. Kendati demikian, Microsoft tidak memberitahu negara mana saja yang menjadi target peretasan China tersebut.

Tetapi Microsoft sebelumnya kerap menyebut Eropa Barat sebagai entitas yang sering mendapat serangan hacker Beijing.

Sementara itu, penasihat keamanan nasional Gedung Putih, Jake Sullivan membenarkan adanya peretasan tersebut. Departemen Luar Negeri dan Departemen Pertahanan AS mengakui menjadi korban peretasan hacker China.

Tetapi Sullivan mencatat, aksi pembobolan tersebut bisa dideteksi dengan cepat dan berhasil dihentikan sebelum meluas.

Microsoft mengklaim telah menghubungi seluruh organisasi dan lembaga pemerintah yang menjadi korban untuk memberikan informasi penting dan mendorong mereka menyelidiki lebih lanjut tentang penemuan tersebut.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya