Berita

Utusan khusus Amerika Serikat untuk masalah iklim, John Kerry/Net

Dunia

Setelah Janet Yellen, Utusan Khusus Masalah Iklim AS Juga akan Berkunjung ke China

RABU, 12 JULI 2023 | 14:02 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam rangka mencegah dampak buruk terhadap perubahan iklim, utusan khusus Amerika Serikat untuk masalah iklim, John Kerry, akan berkunjung ke Beijing pada pekan depan.

Kunjungan ini menandai kehadiran pejabat senior AS terbaru yang melakukan perjalanannya ke Beijing dalam beberapa minggu terakhir, setelah sebelumnya Menteri Keuangan Janet Yellen dan Menteri Luar Negeri Antony Blinken melakukan kunjungan lebih dulu ke negara itu.

Mengutip Al Arabiya, Rabu (12/7), perjalanan Kerry yang akan dilakukan pada 16-19 Juli ke Beijing ini disebut penting dilakukan untuk mengurangi dampak dari perubahan iklim, mengingat kedua negara merupakan negara dengan emisi karbon dioksida terbesar di dunia.

Pakar iklim pesimis dan tidak berharap banyak dari kunjungan Kerry untuk negosiasi iklim ini karena ketegangan politik yang berlangsung antar kedua negara itu. Namun, mereka tetap melihat adanya indikasi  potensi kerja sama dalam isu pengurangan emisi metana, yang merupakan gas rumah kaca yang sangat kuat.

"Pertama dan terpenting, kunjungan ini sangatlah penting. Saya pikir penting bahwa ada agenda positif yang muncul dari pertemuan ini, walaupun itu hanya kesepakatan untuk terus melanjutkan dialog," kata seorang pakar kebijakan iklim China di Universitas Georgetown, Joanna Lewis, dalam  webinar tentang kerja sama iklim antara AS dan China.

Kerry tengah berusaha menjaga isu perubahan iklim terpisah dari ketegangan diplomatik yang lebih luas antara kedua negara, namun pembicaraan formal mengenai isu tersebut dikabarkan pernah terhenti sejak Agustus tahun lalu, setelah kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan, yang telah menyebabkan ketegangan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya