Berita

Penyematan kenaikan tingkat di tengah even Tall Ship Race 2023 di Port of Den Helder, Belanda/Ist

Pertahanan

Pertama Dalam Sejarah, 68 Taruna AAL Naik Pangkat di Belanda

SELASA, 04 JULI 2023 | 06:27 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Akademi Angkatan Laut (AAL) melakukan kenaikan pangkat kepada 68 Taruna AAL dari tingkat II menjadi tingkat III dengan menyandang pangkat Sersan Mayor Dua Taruna (Sermadatar) di tengah-tengah event Tall Ship Race 2023 di Port of Den Helder, Belanda pada Sabtu (1/7).

Ini merupakan kali pertama dalam sejarah TNI Angkatan Laut (TNI AL) melangsungkan kenaikan pangkat Sermadatar di Belanda.

Upacara kenaikan pangkat dipimpin langsung oleh Gubernur AAL Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi bertindak sebagai Inspektur dengan Mayor Laut (P) Rendra Hariwibowo sebagai Komandan Upacara (Danup) serta dihadiri oleh Waaspers Kasal Brigjen TNI (Mar) Endang Sutaryo para perwira KRI Bima Suci maupun pejabat AAL lainnya.


Endi Supardi menyebut, meski tidak dilaksanakan di Surabaya, dia meminta para taruna untuk tetap bersyukur.

"Kenaikan tingkat dan pangkat ini adalah anugerah dan nikmat dari Tuhan Yang Maha Esa kepada hamba-Nya, oleh karena itu momen ini hendaknya harus disyukuri," kata Endi dalam rilis yang diterima pada Selasa (4/6).

Bahkan Endi meminta para taruna untuk mengimplementasikan bentuk syukur dengan tindakan nyata dan tidak sebatas lisan.

"Wujud syukur bukan hanya lisan saja. Tetapi harus diimplementasikan dan ditampilkan dalam wujud belajar dan berlatih semakin giat dan bersemangat lagi selama menempuh pendidikan di AAL sampai lulus menjadi Letnan Dua nantinya," kata Endi.

Upacara kenaikan tingkat dan kenaikan pangkat ditandai dengan penyematan tanda pangkat Taruna (Cevron) oleh Gubernur AAL kepada 68 Taruna AAL Angkatan ke-70 korps pelaut yang terdiri dari 64 pria dan 4 wanita.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya