Berita

Gubernur Jawa Tengah saat menelepon Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono/Net

Politik

Komentari Aksi Ganjar Telepon Pj Gubernur DKI, Rizal Ramli: Mirip Drakor!

MINGGU, 02 JULI 2023 | 14:29 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Gaya berpolitik Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan dinilai ekonom senior DR. Rizal Ramli mirip drakor alias drama Korea.

Menurut Rizal Ramli, dalam model pencapresan drakor semua telah ditentukan. Mulai dari skenario dan hingga kecurangan.

“Hasilnya pun sudah bisa ditebak, tidak akan membawa kemajuan bagi Indonesia," kata Menko Perekonomian era Presiden keempat RI Gus Dur itu saat menjadi narasumber dalam sebuah diskusi virtual, Minggu (2/7).

Blusukan Ganjar di wilayah Jakarta beberapa waktu lalu pun tak lepas dari sorotan Rizal Ramli. Strategi pencitraan Ganjar ini dapat dilihat saat anak buah Megawati Soekarnoputri itu menelpon Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

Kepada Heru, Ganjar dengan menyampaikan keluh kesah pedagang Pasar Warakas, Jakarta Utara. Padahal Ganjar bukan dalam kapasitas atasan Heru, juga bukan warga DKI Jakarta.

Di satu sisi, Rizal Ramli merasa heran dengan Ganjar yang sibuk cawe-cawe di DKI Jakarta. Pasalnya, di Jawa Tengah sendiri, prestasi kader banteng itu terbilang minim dan masih banyak rakyat yang miskin.

"Saya memahami dalam model pemilu drakor ini yang penting itu masuk media. Yang penting itu kelihatan merakyat lalu dikutip," sindir Mantan Menko Kemaritiman ini.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

Promosi Doktor Bahlil Lahadalia dan Kegaduhan Publik: Perspektif Co-Promotor

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:56

UPDATE

Hasil Perikanan Indonesia Rambah Pasar Eropa

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:53

Irjen TNI Apresiasi BRImo Indonesia Pingpong League Seri 2

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:33

Anis Matta: Magelang Ikon Semangat Perjuangan

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 03:16

Terancam Aktivitas Trawl, Nelayan Kecil Minta Pemerintah Bertindak Adil

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:57

Tugu Insurance Sabet Dua Penghargaan dari The Finance

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:41

Ketua DPD Siap Perjuangkan Kesejahteraan Guru Ngaji

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 02:12

Kompetisi Bumi Berseru Fest Dorong Masyarakat Peduli Lingkungan

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:53

Fraksi PKS Minta Perketat Pengawasan Produk Makanan Impor

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:35

Pertebal Sinergitas, Danpasmar 2 Sambangi Mapolda Jatim

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 01:18

Prabowo: Bukit Tidar, Pakunya Pulau Jawa

Sabtu, 26 Oktober 2024 | 00:59

Selengkapnya