Berita

Presiden Joko Widodo dan bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan/Net

Politik

Surat Terbuka Dokter Tifa: Mas Anies Salah Apa ke Pak Jokowi?

RABU, 28 JUNI 2023 | 11:53 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Sebuah surat terbuka ditulis aktivis sosial Tifauzia Tyassuma alias Dokter Tifa untuk Presiden Joko Widodo pada Selasa (27/6). Isinya, tentang pertanyaan soal penjegalan Anies Baswedan dalam melaju menjadi calon presiden.

Mula-mula, Dokter Tifa bertanya tentang salah Anies Baswedan pada Jokowi. Apalagi, Anies Baswedan turut menjadi aktor kunci dalam pemenangan Jokowi di periode pertama.

Selanjutnya, Dokter Tifa menuntut mantan walikota Solo itu untuk bisa bersikap sebagai negarawan dalam menghadapi Pilpres 2024. Sebab hanya dengan begitu, putra-putri terbaik bangsa akan berlaga secara adil.

Berikut isi lengkap surat terbuka Dokter Tifa: 

Surat Terbuka kepada Yth Bapak Presiden Jokowi

Pertanyaan saya ke Pak Jokowi tentang Mas Anies Baswedan.

Mas Anies punya salah apa dengan Bapak? Dia salah satu tokoh kunci yang mendukung Bapak maju capres hingga terpilih jadi presiden di 2014. Dan dia juga mendukung Bapak dengan bersedia menjadi menteri dalam kabinet Bapak, walaupun akhirnya Bapak cukupkan dia setelah dua tahun menjabat, tanpa alasan yang jelas.

Ada satu kalimat yang diucapkan Tacitus, 1900 tahun yang lalu: "Manusia lebih siap membalas dendam daripada membalas jasa, karena membalas jasa adalah beban, dan membalas dendam adalah kepuasan".

Menurut saya, apa yang disampaikan Tacitus, Bapak sebagai negarawan, mestinya tidak perlu Bapak lakukan kepada Mas Anies.

Bapak bahkan belum membalas jasa dia yang mendukung Bapak jadi presiden. Sementara setahu rakyat, tak ada kesalahan dia yang merugikan Bapak, selama menjabat sebagai menteri.

Lalu, mengapa terasa tendensi yang terbaca rakyat, Bapak mendendam betul dengan dia?

Surat terbuka ini mungkin tidak akan pernah Bapak baca. Tetapi setidaknya, sebagai rakyat, saya sudah sampaikan pesan kebaikan. Bapak Jokowi.

Biarlah mereka ini, putra-putra terbaik bangsa ini, Pak Prabowo Subianto, Mas Ganjar Pranowo dan Mas Anies Baswedan berlaga secara adil, dan Bapak mendukung mereka semua sebagai calon presiden dengan elegan dan legawa.

Bismillah. Semoga di saat Wukuf Arafah, tanggal 9 Dzulhijjah 1444 H, Allah SWT memberikan taufiq dan hidayah kepada kita semua. Amiin Allahumma amiin. Mas Anies Baswedan dan Mas Ganjar Pranowo dari tanah air saya mendoakan anda berdua, mendapatkan haji mabrur.

Sehat-sehat selama di tanah suci, dan diterima semua amal ibadah hajinya. Amiin.

Populer

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

DPR Khawatir Investasi TikTok Permudah Produk China Masuk RI

Kamis, 27 Juni 2024 | 00:03

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

Rapat Pimpinan MPR RI dengan Presiden Jokowi

Jumat, 28 Juni 2024 | 16:37

UPDATE

Di Mata Prabowo, Ridwan Kamil Lebih Pas di Pilkada Jakarta

Kamis, 04 Juli 2024 | 10:06

Berantas Judi Online dengan Optimalisasi Pemanfaatan Zakat

Kamis, 04 Juli 2024 | 10:00

Selangkah Lagi Indonesia Juara Umum AUG 2024

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:57

Minibus Terbakar usai Diseruduk Truk Tronton, 3 Penumpang Selamat

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:46

Kemenperin Bakal Susun Regulasi terkait Dekarbonisasi Industri Semen

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:44

Harga Emas Meroket Rp13 Ribu, Satu Gram Jadi Segini

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:38

Lindas Vietnam 5-0, Nana Sudjana Apresiasi Talenta Pemain Muda

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:34

Gara-gara Tak Dibelikan Rokok, Anak Ancam Bunuh Orang Tuanya

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:33

Ekonomi Sirkular Indonesia Masih Jauh Tertinggal

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:23

PT Pertamina Internasional EP Ekspansi ke Timur Tengah

Kamis, 04 Juli 2024 | 09:23

Selengkapnya