Berita

Ketua DPR RI Puan Maharani/Ist

Politik

Status Pandemi Covid-19 Dicabut, Puan: Berkat Istimewa di Perayaan Iduladha

MINGGU, 25 JUNI 2023 | 18:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Dicabutnya status pandemi virus Corona (Covid-19) di Indonesia yang telah mewabah kurang lebih tiga tahun patut disyukuri.

Menurut Ketua DPR RI Puan Maharani, perubahan status dari pandemi menjadi endemi  menjadi berkat istimewa dalam momen perayaan Iduladha 2023.

“Jika kembali mengingat awal pandemi lalu, kita merayakan hari raya dengan penuh kekhawatiran," ujar Puan lewat keterangan resminya, Minggu (25/6).

Ketua DPP PDI Perjuangan itu menyebut perubahan status pandemi Covid-19 menjadi endemi juga membuktikan bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh dan kuat.

“Keberhasilan Indonesia keluar dari pandemi adalah berkat kerja bersama. Baik ketangkasan Pemerintah yang didukung oleh seluruh elemen bangsa, termasuk DPR dari sisi anggaran dan pengawasan,” jelasnya.

Dengan dicabutnya status pandemi Covid-19, Mantan Menko PMK ini berharap, masyarakat bisa kembali menjalani hidup secara normal beradaptasi dengan kondisi pasca-Covid.

"Tanpa adanya pembatasan yang ketat, pastinya hal tersebut akan berpengaruh pada peningkatan kualitas sosial ekonomi masyarakat yang akan memberikan dampak positif, serta akan berpengaruh baik bagi perekonomian Indonesia," tandasnya.

Pengumuman perubahan status ini disampaikan langsung Presiden Joko Widodo melalui video yang diunggah lewat Channel YouTube Sekretariat Presiden.

"Sejak hari ini pemerintah memutuskan mencabut status pandemi, dan kita mulai masuk ke endemi," kata Jokowi, Rabu (21/6).

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya