Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Suhu Beijing Sentuh 40 Derajat Celcius untuk Pertama Kalinya Sejak 2014

KAMIS, 22 JUNI 2023 | 15:44 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Gelombang panas ikut dirasakan oleh penduduk China, khususnya bagian utara. Bahkan ibukota Beijing mencatat lonjakan suhu hingga menyentuh di atas 40 derajat Celcius pada Kamis (22/6).

Mengutip Channel News Asia, stasiun cuaca di pinggiran selatan Beijing mencatat suhu 40,1 derajat Celcius pada 13.25 waktu setempat. Ini adalah pertama kalinya Beijing melaporkan suhu di atas 40 derajat Celcius sejak 29 Mei 2014.

Otoritas setempat juga telah mengeluarkan peringatan oranye, atau tertinggi kedua, sembari memperingatkan bahwa suhu bisa naik hingga 39 derajat Celcius di sebagian besar kota hingga akhir pekan.

China sendiri memiliki sistem peringatan cuaca berkode warna empat tingkat, dengan warna merah yang paling parah, diikuti oleh oranye, kuning dan biru.

Peringatan oranye dikeluarkan ketika suhu maksimum melebihi 40 derajat Celcius dalam satu hari, atau suhu maksimum tetap di atas 37 derajat Celcius selama dua hari berturut-turut.

Sejak pekan lalu, Beijing, Tianjin, Hebei, dan Shandong di China utara dilanda gelombang panas. Hal itu mendorong otoritas lokal untuk meningkatkan upaya melindungi tanaman, memastikan keselamatan wisatawan, dan menangguhkan pekerjaan di luar ruangan selama suhu tinggi.

Pekan lalu, biro cuaca nasional mengeluarkan peringatan untuk sengatan panas, hampir dua minggu lebih awal dari tahun-tahun sebelumnya, karena rekor suhu baru untuk bulan Juni menyerang kota-kota di seluruh China utara.

Di kota pelabuhan Tianjin, peningkatan permintaan untuk AC mendorong beban jaringan listriknya menjadi 14,54 juta kilowatt pada 15 Juni, naik 23 persen dari tahun sebelumnya.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Perwakilan Kontraktor Minta Penegak Hukum Periksa Bupati Keerom

Senin, 10 Juni 2024 | 10:37

Dugaan Korupsi Askrida Naik Lidik

Senin, 10 Juni 2024 | 22:37

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

Penyidik KPK Sita Handphone Hasto dan Geledah Ajudan

Senin, 10 Juni 2024 | 15:24

Dugaan Korupsi Jaringan Internet Desa, Kejati Sumsel Periksa 7 Operator Siskeudes

Rabu, 12 Juni 2024 | 21:36

UPDATE

Rupiah Melemah, Perekonomian Indonesia era Prabowo Bisa Lumpuh

Senin, 17 Juni 2024 | 08:05

Jelang Salat Iduladha PKL di Istiqlal Ditertibkan

Senin, 17 Juni 2024 | 07:49

Kanisius Sediakan Tempat Parkir untuk Salat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 07:44

Warga Muhammadiyah Salat Iduladha di Kantor Pusat Menteng

Senin, 17 Juni 2024 | 07:41

Ada Wapres, Pengamanan Salat Iduladha di Istiqlal Diperketat

Senin, 17 Juni 2024 | 07:35

Airlangga Salat Id di Masjid Ainul Hikmah DPP Golkar

Senin, 17 Juni 2024 | 07:33

Fahira Idris: Banyak Harapan Warga terhadap Anies

Senin, 17 Juni 2024 | 07:33

Lalu Lintas Sekitar Istiqlal Padat Merayap Jelang Salat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 06:28

Kurban, Pembersihan, dan Kebersamaan

Senin, 17 Juni 2024 | 06:09

Cuaca Jakarta Cerah Berawan saat Iduladha

Senin, 17 Juni 2024 | 06:06

Selengkapnya