Berita

Kepolisian Hongaria/Net

Dunia

Diduga Rencanakan Aksi Teror, Warga Norwegia Ditangkap Aparat Hongaria

SELASA, 20 JUNI 2023 | 20:12 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dicurigai tengah merancang serangan teror, seorang pria paruh baya asal Norwegia ditangkap aparat Hongaria.

Hal itu diungkap oleh Kantor Investigasi Nasional kepolisian Hongaria dalam sebuah pernyataan pada Selasa (2o/6). Disebutkan bahwa pria berusia 45 tahun itu ditangkap di sebuah apartemen Budapest pekan lalu oleh Pusat Penanggulangan Terorisme Hongaria.

Pria itu dalam pengawasan kepolisian Hongaria sejak memposting  banyak video yang berisi rencananya melakukan serangkaian aksi teror.

"Dalam video tersebut, tersangka berbicara bahasa Norwegia dan Inggris. Dia mengancam akan melakukan serangan di bandara, stasiun kereta api, dan pesawat terbang," ungkap laporan kepolisian Hongaria, seperti dimuat Associated Press.

Dalam sebuah video, tersangka juga mengungkapkan keinginannya untuk melampaui kejahatan yang dilakukan oleh ekstremis sayap kanan Norwegia, Anders Behring Breivik.

"Breivik terlibat dalam teror bom dan senjata di Norwegia pada 2011, hingga menewaskan 77 korban," jelas kepolisian.

Otoritas Norwegia memberitahu Hongaria bahwa pria yang baru ditangkap itu pernah terlibat kasus kejahatan kekerasan seksual di negaranya.

Saat ini pria tersebut telah dikirim ke Institusi Psikiatri dan Mental Forensik Hungaria untuk penyelidikan lebih lanjut.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Kementerian BUMN Rombak Susunan Direksi ID FOOD

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:47

Agar Ekonomi Indonesia di Triwulan II Tetap Tumbuh, DPR Ingatkan untuk Lakukan Hal Ini

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:35

Dukung Penuh Pengurus LP3KN, Menag RI Umumkan Rencana Kedatangan Paus Fransiskus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:34

Iuran BPJS Tidak Berubah Meski Sistem Kelas Dihapus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:14

Resmi, Massimiliano Allegri Bukan Lagi Pelatih Juventus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 07:12

Ayah Mendiang Eki Doakan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon Segera Ditangkap

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:54

Hendropriyono Yakin Prabowo Lanjutkan IKN

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:35

Percetakan di Banda Aceh Meringis jadi Korban Janji Manis Caleg

Sabtu, 18 Mei 2024 | 06:16

Hendropriyono: Demokrasi Pancasila Tidak Mengenal Oposisi

Sabtu, 18 Mei 2024 | 05:55

Selengkapnya