Berita

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan bakal calon wakil presiden (bacawapres) Anies Baswedan/Net

Politik

Anies-Airlangga Bisa Jadi Lawan Berat Bagi Ganjar dan Prabowo

JUMAT, 09 JUNI 2023 | 08:40 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Bakal calon presiden (bacawapres) Anies Baswedan akan menjadi kuat jika berpasangan dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. Duet ini bahkan bisa dengan mudah mengalahkan bacawapres dari PDIP Ganjar Pranowo maupun Prabowo Subianto yang akan diusung oleh Gerindra. 

Komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan mengatakan, Partai Golkar merupakan partai besar yang jauh dari euforia setiap kancah pesta politik. Akan tetapi, perolehan suara secara nasional, Golkar selalu memperoleh posisi kedua atau ketiga.

“Artinya kestabilan itu luar biasa. Nah maka dalam hal itu, tentu Airlangga dalam posisi ketua umum Partai Golkar, itu memiliki kekuatan politik yang cukup besar,” ujar Tamil kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (9/6).

Sehingga dengan kekuatan politik yang cukup besar itu, Airlangga merupakan sosok yang sangat tepat jika berpasangan dengan Anies Baswedan.

“Ketika Anies berpasangan dengan Airlangga, maka itu akan menjadi suatu kekuatan politik tersendiri yang akan menjadi lawan yang sangat tangguh bagi Ganjar maupun Pak Prabowo,” kata Tamil.

Dosen Universitas Dian Nusantara ini menilai, Airlangga tidak mungkin berpasangan dengan Ganjar. Mengingat, tidak ada komunikasi politik yang terjalin baik antara Airlangga dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. Sementara jika bersanding dengan Prabowo, kata Tamil, masih banyak poin-poin yang harus dipertimbangkan, termasuk eksistensi politik di ruang publik.

“Maka ketika ditimbang dengan Anies, saya kira itu adalah pasangan yang paling ideal. Di satu sisi Anies yang kemudian katakanlah ceruk pemilihnya golongan kanan, nah dengan kehadiran Golkar, maka akan mengaburkan stigma-stigma radikalisme yang disematkan kepada Anies,” pungkas Tamil.

Populer

Rugikan Partai, PDIP Disarankan Pikir Ulang Pencapresan Ganjar

Minggu, 24 September 2023 | 15:26

Sejumlah Purnawirawan Diusulkan Jadi Kapten Timnas Amin, Ada Mantan Panglima TNI hingga KSAL

Selasa, 19 September 2023 | 06:21

Tak Nyaman Digeruduk Rombongan Puspom TNI, Jadi Alasan Alex Marwata Persilakan Perwira TNI Temui Tahanan KPK

Kamis, 21 September 2023 | 19:43

Eko Darmanto Dikuliti KPK Soal Kepemilikan Pesawat dan Rekening Penampung Gratifikasi

Minggu, 17 September 2023 | 11:25

Termasuk Dekan FK Unila, KPK Diminta Proses Nama-nama yang Terungkap di Persidangan Karomani

Sabtu, 23 September 2023 | 04:45

Hampir 15 Tahun Jadi Legislatif, Caleg DPRD Jabar Ini Siap Kalau Tak Terpilih Lagi pada Pileg 2024

Senin, 25 September 2023 | 01:43

Terkait Kasus Perum Korpri Salatiga, Polda Jateng Bakal Periksa 61 ASN

Sabtu, 16 September 2023 | 06:48

UPDATE

Sentil PSI Pernah Tolak Politik Dinasti, Nasdem: Omdo!

Selasa, 26 September 2023 | 13:03

Jadi Ketum Partai Bocil, DPP PSI: Banyak yang Ingin Lihat Kaesang Gagal

Selasa, 26 September 2023 | 12:55

Hadirkan Ruang Kreasi, Omah Guyub Kolaborasi Tanpa Batas dengan Komunitas Pemuda jawa Timur

Selasa, 26 September 2023 | 12:54

Tangkal Pengaruh China, AS Akui Dua Negara Pasifik

Selasa, 26 September 2023 | 12:50

KPU Tak Bisa Coret Gilang Dirga, Vicky Prasetyo, dan Denny Cagur karena Promosi Judi Online

Selasa, 26 September 2023 | 12:49

Pawai Budaya Merdeka Sukses Digelar di 200 Desa

Selasa, 26 September 2023 | 12:40

Bela Kaesang jadi Ketum PSI Bukan Politik Dinasti, Gerindra Singgung Puan hingga AHY

Selasa, 26 September 2023 | 12:37

Kaesang Jadi Ketum PSI, Keluarga Jokowi Punya Back Up Politik

Selasa, 26 September 2023 | 12:35

Kaesang jadi Ketum PSI, Gerindra: Prabowo Senang Anak Muda Terjun ke Politik

Selasa, 26 September 2023 | 12:32

AS Selidiki Teror Bom Molotov di Kedutaan Besar Kuba

Selasa, 26 September 2023 | 12:29

Selengkapnya