Berita

Dunia

Beatles dari Indonesia Goyang Kantin Kemlu, Iringi Kepergian Dubes Inggris

JUMAT, 26 MEI 2023 | 20:25 WIB | LAPORAN: TEGUH SANTOSA

G-Pluck Beatles. Nama grup band ini memang tidak biasa. Dibaca “Jiplak Beatles”. Berdiri tahun 1998, G-Pluck Beatles benar-benar menjiplak habis band Beatles asal Inggris yang populer sejak berdiri tahun 1960 sampai kini.

Bukan hanya musik dan aksi di atas panggung, outfit dan potongan rambut semua personel G-Pluck Beatles juga bergaya mop-top.

Jumat petang (26/5), empat personel G-Pluck, basis Awan Garnida, gitaris Sigit Adnan, gitaris Wawan HID, dan penggebuk drum Beni Pratama, plus kibordis Valdi, menggoyang lantai dua Kantin Diplomasi di Kementerian Luar Negeri, Pejambon, Jakarta Pusat.

Dari jarak yang tidak terlalu jauh, seakan John Lennon, Paul McCartney, Ringo Starr, dan George Harrison yang berada di atas panggung.

G-Pluck Beatles menjadi tamu istimewa pada Diplomatic Gathering yang diinisiasi Direktur Jenderal Amerika Eropa, Dubes Umar Hadi.

Ketika membuka acara, Dubes Umar Hadi mengatakan, Diplomatic Gathering kali ini digelar sebagai bentuk dukungan kepada G-Pluck Beatles yang akan tampil di Beatles Week Festival di Liverpool, Inggris, bulan Agustus mendatang.

Bila tidak ada aral melintang, ini adalah penampilan kedua G-Pluck Beatles di Liverpool. Penampilan pertama mereka di Beatles Week Festival adalah di tahun 2008, atau 15 tahun lalu.

Diplomatic Gathering juga digelar sebagai resepsi perpisahan dengan Dubes Inggris Owen Jenkins yang segera mengakhiri masa tugasnya di Jakarta. Selain Dubes Jenkins, sejumlah dubes negara sahabat lain juga tampak hadir, di antaranya Dubes Kanada Richard Le Bars, Dubes Spanyol Francisco Aguilera, dan Dubes AS Sung Y. Kim.

Musisi senior Setiawan Djody, presentar papan atas Helmy Yahya juga tampak hadir larut menikmati alunan lagu-lagu Beatles bersama diplomat-diplomat muda dan senior Kemlu RI.

G-Pluck Beatles membuka penampilan mereka dengan “Twist and Shout”. Lagu ini ditulis oleh Phil Medley dan Bert Berns tahun 1961, dan dibawakan oleh penyanyi dan band lain sebelum dipopulerkan Beatles di tahun 1963 dan menjadi salah satu lagu di album “Please Please Me”.

Di akhir Diplomatic Gathring, Dubes Jenkins yang akan segera meninggalkan Jakarta tidak mau ketinggalan. Dengan menggandeng Dubes Umar Hadi, ia menyanyikan “Yesterday” yang dirilis pertama kali oleh Beatles di tahun 1965 dalam album “Help!”.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya