Berita

Pertemuan Gibran Rakabuming dengan Prabowo Subianto di Solo/Net

Politik

Gibran Dipanggil DPP, PDIP Cemas Perahu Besar Relawan Jokowi Dukung Prabowo?

SELASA, 23 MEI 2023 | 21:20 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pemanggilan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka oleh DPP PDI Perjuangan, disinyalir karena ada kekhawatiran dari partai berlogo banteng moncong putih.

“Ini menunjukkan ada kekhawatiran DPP PDIP terhadap kekuatan politik Prabowo Subianto,” tutur pengamat politik dari Citra Institute, Efriza, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (23/5).

Menurutnya, pertemuan dengan Prabowo di Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (21/5), secara tidak langsung membuat PDIP tersinggung.

Sebabnya, Efriza mengamati adanya permainan dua kaki dilakukan Jokowi melalui anak-anaknya yang juga telah terjun ke dunia politik,yaitu dengan menjadi kepala daerah.

“PDIP cemas, perahu besar relawan Jokowi akan benar-benar meninggalkan dukungan kepada capres yang diusung oleh PDIP yakni Ganjar Pranowo,” katanya.

Lebih dari itu, Efriza memandang kekuataan politik relawan Jokowi tidak bisa dipandang remeh, karena memiliki pengaruh yang terbukti dari dua kali pemenangan Jokowi di Pilpres 2014 dan 2019 lalu.

Ditambah, dosen ilmu pemerintahan Universitas Sutomo ini meyakini, Jokowi ingin penerusnya adalah sosok yang mampu melanjutkan pola pembangunan pemerintahannya yang berlangsung selama dua periode.

“Tentu arah politik relawan tidak bisa dipandang sekadar pragmatis, tetapi juga dapat memunculkan persepsi bahwa Ganjar tidak layak dianggap sebagai figur yang cocok melanjutkan pemerintahan Jokowi saat ini,” demikian Efriza menambahkan.


Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya