Berita

Ilustrasi penjualan tiket online konser Coldplay di Indonesia/Net

Presisi

Ada Indikasi Penipuan dalam Penjualan Tiket Konser Coldplay, Polisi Langsung Lakukan Penyelidikan

KAMIS, 18 MEI 2023 | 17:34 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Masyarakat yang tengah heboh berburu tiket presale konser Coldplay di Indonesia diwanti-wanti untuk lebih waspada dan cermat. Pasalnya, polisi menemukan dugaan upaya penipuan dalam penjualan tiket Coldplay secara online ini.

Temuan tersebut, dituturkan Dirtipidsiber Polri Brigjen Adi Vivid, didapat setelah pihaknya melakukan patroli siber. Saat ini Polisi tengah mendalami dugaan penipuan penjualan tiket online konser Coldplay.

"Kami mendengar adanya dugaan penipuan penjualan tiket online Coldplay melalui hasil patroli siber," ucap Vivid kepada wartawan, Kamis (18/5).

"Atas temuan tersebut, kita sedang melakukan penyelidikan untuk mendalami dugaan penipuan yang terjadi," sambungnya.

Konser Coldplay sendiri akan digelar pada 15 November. Namun penjualan tiket untuk umum dibuka pada Jumat besok (19/5).

Terkait dugaan penipuan ini, Polri meminta masyarakat bersikap rasional dan hati-hati saat berburu tiket online konser Coldplay. Polri terbuka menerima laporan dari masyarakat yang merasa telah menjadi korban penipuan.

"Kami juga mengimbau, jika masyarakat menjadi korban, segera membuat laporan resmi agar segera bisa kami tangani secara maksimal," ujar Vivid.

Tak hanya itu, Vivid menyebut Polri juga akan mengundang penyedia jasa penjualan tiket resmi konser Coldplay. Hal itu dilakukan untuk mempersempit ruang terjadinya penipuan.

"Kami juga akan mengundang penyedia jasa penjualan tiket resmi untuk mendapatkan keterangan dalam mendukung pengungkapan dugaan penipuan tiket online," tutup Vivid.

Band asal Inggris Coldplay akan menggelar konser di Indonesia pada 15 November mendatang. Konser tersebut rencananya dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya