Berita

Ilustrasi/Net

Olahraga

Klasemen Medali SEA Games 2023: Disalip Filipina, Indonesia Melorot ke Peringkat 5

SELASA, 09 MEI 2023 | 23:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Tambahan medali yang diraih atlet-atlet Indonesia pada Selasa (8/5) belum mampu mendongkrak posisi di klasemen medali SEA Games 2023. Per Selasa malam, Indonesia justru harus pasrah turun ke peringkat 5.

Pada hari keempat penyelenggaraan SEA Games 2023, Indonesia sebenarnya berhasil menambah tiga emas. Tim vovinam Indonesia menyumabang emas pada kategori Knife Form Ganda Putri yang diperkuat oleh Putu Wahana Maha Yoni dan Ni Made Purnami.

Medali emas lainnya dipersembahkan tim tenis beregu putri setelah sukses membekuk tim Thailand 2-1 di babak final.


Kemudian, Tim soft tenis beregu putra juga turut menyumbang emas untuk kontingen Indonesia usai menumbangkan Thailand 2-1 di partai final.

Namun, tambahan tiga emas tersebut tampaknya tidak cukup bagi Indonesia untuk merebut kembali posisi kedua yang pernah diraih pada Senin siang kemarin (8/5).

Menurut laman resmi panitia SEA Games 2023 Kamboja (CAMSOC), games.cambodia2023.com, Indonesia justru turun ke peringkat kelima pada Selasa malam. Nasib sama dialami tuan rumah Kamboja yang bahkan harus turun ke peringkat ketiga.

Adapun puncak klasemen medali SEA Games 2023 kini berada di tangan Thailand. Total medali emas yang sudah diraih kontingen Thailand mencapai 40.

Vietnam membuntuti di urutan kedua dengan 39 medali emas. Jumlah medali yang sama dengan Kamboja yang harus turun ke peringkat 3.

Sementara itu, Filipina yang sebelumnya berada di posisi lima, pada Senin malam (8/5) berhasil menggeser Indonesia. Meski perolehan emas sama dengan Indonesia, Filipina mengumpulkan total medali lebih banyak dibanding sehingga naik ke posisi empat.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya