Berita

Persidangan dengan terdakwa Teddy Minahasa/RMOL

Hukum

Hotman Paris Yakin Teddy Minahasa Lolos dari Vonis Mati

SELASA, 09 MEI 2023 | 11:36 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kuasa Hukum Teddy Minahasa Putra, Hotman Paris, yakin kliennya tidak akan divonis hukuman mati.

"Kalaupun hakim menyatakan bersalah, saya yakin banget tidak akan hukuman mati," kata Hotman, di PN Jakarta Barat, Selasa (9/5).

Alasan Hotman menyebut kliennya tidak akan dihukum mati, karena selama menjabat sebagai Polri banyak meraih penghargaan.

"Kalau pun dihukum bersalah, sebagai pengacara senior, insting saya mengatakan enggak akan hukuman mati," kata Hotman lagi.

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jakarta Barat, Iwan Ginting, yakin Teddy akan dihukum sesuai tuntutan.

Pada sidang sebelumnya, Teddy dituntut hukuman mati.

Seperti diketahui, Teddy Minahasa menghadapi sidang vonis di PNJakarta Barat, Selasa (9/5) hari ini.

Teddy tersandung kasus peredaran narkotika jenis Sabu saat menjabat Kapolda Sumatera Barat.

Tuntutan hukuman mati, karena Teddy dinilai terbukti secara tanpa hak menawarkan untuk dijual, menerima, menjadi perantara, dalam jual beli dan menyerahkan narkotika golongan 1 bukan tanaman yang beratnya lebih dari 5 gram

Atas dasar itu Teddy dinyatakan melanggar Pasal 114 ayat 2 Subsider Pasal 112 Ayat 2 Juncto Pasal 55 Undang-Undang (UU) Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya