Berita

Petugas Pemadam saat melakukan operasi penyelamatan di lokasi kecelakaan kapal di distrik Malappuram Kerala, India, pada Minggu, 7 Mei 2023/Net

Dunia

Kapal Wisata Terbalik, 22 Orang di India Tewas

SENIN, 08 MEI 2023 | 13:34 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Sebuah kapal wisata terbalik di distrik Malappuram di negara bagian Kerala, India selatan, pada Minggu malam (7/5) waktu setempat dengan menewaskan 22 orang di dalamnya.

Menurut Menteri Olahraga dan Perikanan, V Abdurahiman yang membantu mengoordinasikan upaya penyelamatan, tujuh korban lainnya kini berada dalam kondisi kritis, dan sebagian besar korban tewas merupakan anak-anak yang sedang menikmati wisata liburan sekolahnya.

Berdasarkan laporan dari petugas pemadam kebakaran senior di Malappuram, Moosa Vadakkethil, kapal wisata itu penuh, karena mengangkut sekitar 40 penumpang.


"Perahu ini terbalik Minggu malam dan para penyintas memberi tahu kami bahwa kapal itu penuh sesak dan penumpang tidak memiliki pelampung," kata Moosa, dimuat India Today.

Pemerintah setempat dikabarkan telah melakukan operasi penyelamatan yang diawasi langsung oleh menteri Kabinet negaranya.

Sementara itu, menanggapi insiden mengejutkan tersebut, hari Senin (8/5) kini telah ditetapkan menjadi hari berkabung resmi oleh pemerintah.

Di samping itu, Perdana Menteri India, Narendra Modi telah mengumumkan kompensasi yang akan diberikan kepada kerabat dan keluarga terdekat dari setiap korban.

"Sedih atas hilangnya nyawa akibat kecelakaan kapal di Malappuram, Kerala. Belasungkawa kepada keluarga yang berduka. Uang tunai 2 lakh (Rp Rp 35 juta) akan diberikan kepada kerabat terdekat dari setiap almarhum," kata PM Modi dalam cuitannya di Twitter.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

UPDATE

Waspada Pemutihan Lahan Sawit Ilegal Secara Massal!

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:48

Pertemuan Eggi-Damai Lubis dengan Jokowi Disebut Diplomasi Tingkat Tinggi

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:23

Sudewo Juga Tersangka Suap Jalur Kereta Api, Kasus Pemerasan Jadi Pintu Masuk

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Damai Lubis Merasa Serba Salah Usai Bertemu Jokowi dan Terima SP3

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Putusan MK 234 Koreksi Sikap Polri dan Pemerintah soal Polisi Isi Jabatan Sipil

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:48

Khofifah: Jawa Timur Siap jadi Lumbung Talenta Digital Nasional

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:25

The Game Changer Kedua

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:59

Persiden Cabut Izin 28 Perusahaan, Kinerja Kemenhut Harus Tetap Dievaluasi

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:45

Evakuasi Korban Pesawat Jatuh

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:20

Pemerintah Diminta Perbaiki Jalan Rusak di Akses Vital Logistik

Rabu, 21 Januari 2026 | 04:59

Selengkapnya