Berita

Anies Baswedan saat menghadiri undangan KIB di Garut/Ist

Politik

Penuhi Undangan KIB, Anies Kirim Pesan Perubahan

SELASA, 02 MEI 2023 | 21:01 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Safari politik jelang Pemilu 2024 kembali marak dilakukan para elite usai lebaran Idulfitri. Seperti yang dilakukan Bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Rasyid Baswedan
 
Teranyar, Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu menghadiri acara sholawat, dzikir, dan doa bersama dengan teman-teman simpul relawan dan alim ulama Se-Garut.

"Terima kasih atas undangan dari Koalisi Kuning Ijo Biru (KIB) Kabupaten Garut, dan partai Koalisi Perubahan antara lain Partai Keadilan Sejahtera, Partai Demokrat, Partai Nasdem, Partai Ummat," kata Anies seperti dikutip redaksi melalui akun Twitternya, Selasa (2/5).


KIB yang dimaksud Anies bukanlah Koalisi Indonesia Bersatu yang merupakan gabungan dari Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Golkar dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

"KIB adalah gabungan dari tiga komunitas relawan Go-Anies, Forum Ka'bah Membangun (FKM), dan Anies Amanat Indonesia," ungkap Anies.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menegaskan, perkumpulan ini bukan untuk satu orang atau satu kelompok, tapi untuk perubahan bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Insyaallah dari Garut ini kita kirim pesan perubahan bagi semua orang, bagi bangsa. Hadirkan keadilan bagi semua, itulah ikhtiar kita semua," pungkas Anies.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

UPDATE

Waspada Pemutihan Lahan Sawit Ilegal Secara Massal!

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:48

Pertemuan Eggi-Damai Lubis dengan Jokowi Disebut Diplomasi Tingkat Tinggi

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:23

Sudewo Juga Tersangka Suap Jalur Kereta Api, Kasus Pemerasan Jadi Pintu Masuk

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Damai Lubis Merasa Serba Salah Usai Bertemu Jokowi dan Terima SP3

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Putusan MK 234 Koreksi Sikap Polri dan Pemerintah soal Polisi Isi Jabatan Sipil

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:48

Khofifah: Jawa Timur Siap jadi Lumbung Talenta Digital Nasional

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:25

The Game Changer Kedua

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:59

Persiden Cabut Izin 28 Perusahaan, Kinerja Kemenhut Harus Tetap Dievaluasi

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:45

Evakuasi Korban Pesawat Jatuh

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:20

Pemerintah Diminta Perbaiki Jalan Rusak di Akses Vital Logistik

Rabu, 21 Januari 2026 | 04:59

Selengkapnya