Berita

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama jajaran Polda Jawa Tengah serta Dinas Perhubungan meninjau arus lalu lintas di Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang/RMOLJateng

Presisi

Polda Jateng Prediksi Puncak Arus Balik Terjadi Malam Ini Sampai Besok

KAMIS, 27 APRIL 2023 | 21:28 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Arus balik pemudik Lebaran 2023 yang melintasi Jawa Tengah diprediksi mencapai puncaknya pada Kamis malam ini (27/4) hingga Jumat besok (28/4).

Demikian laporan Dirlantas Polda Jawa Tengah, Kombes Agus Suryo terkait situasi dan volume arus kendaraan pemudik yang akan kembali ke arah barat menuju Jakarta dan sekitarnya terhitung, Kamis (27/4).

Hingga Kamis siang, kendaraan yang melintas di gerbang tol Kalikangkung, Semarang baru sekitar 47 persen kendaraan, atau kurang lebih sekitar 390 ribu kendaraan.

“Masih sekitar 50 persen sekian kendaraan belum melintas atau meninggalkan Jawa Tengah sejak mudik kemarin itu. Diperkirakan tersebar dari Solo sampai Jawa Timur,” ujar Agus diberitakan Kantor Berita RMOLJateng.

Agus juga melaporkan bahwa angka tertinggi selama arus mudik 2023 mencapai 72 ribu kendaraan dalam sehari. Jumlah tersebut meningkat bila dibandingkan tahun lalu yang mencapai 62 ribu kendaraan dalam sehari.

Untuk menghadap puncak arus balik, ada dua skenario yang akan diterapkan Polda Jateng. Pertama, yaitu one way nasional yang akan diperpanjang hingga pukul 24.00 WIB malam nanti.

“Tapi untuk one way lokal tidak diberlakukan karena kapasitas kendaraan tidak padat,” jelasnya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo telah meninjau arus balik di Gerbang Tol Kalikangkung, Terminal Mangkang dan Pos Terpadu Dinas Perhubungan Jawa Tengah hari ini.

Dalam pantauannya, tidak akan terjadi kepadatan kendaraan selama arus balik. Sebab sejak H+2 sudah banyak warga yang melakukan perjalanan.

“Kan udah dicicil ini. Kemarin dari pusat juga sudah memerintahkan boleh kalau mau di-extend liburnya, cuti begitu,” kata Ganjar.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya