Berita

Perdana Menteri Kanada, Justin Trudea mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri dalam sebuah tayangan video yang diposting melalui akun Twitter pribadinya pada Jumat, 21 April 2023/Net

Dunia

Sejumlah Pemimpin Barat Ucapkan Selamat Idul Fitri untuk Muslim di Seluruh Dunia

SABTU, 22 APRIL 2023 | 10:58 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Menandai akhir bulan suci Ramadhan, deretan pemimpin dunia ucapkan selamat Hari Raya Idulfitri kepada umat Muslim di Dunia.

Berikut adalah daftar kepala pemerintah dan negara non-Muslim yang menyampaikan ucapan selamat tersebut, seperti dikutip dari berbagai sumber pada Sabtu (22/4).


Presiden Jerman, Frank-Walter Steinmeier

Presiden Jerman, Frank-Walter Steinmeier

Sebagai pemimpin dari negara dengan populasi Muslim terbesar kedua di Eropa, Presiden Jerman mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri kepada komunitas Islam lokal dan seluruh Muslim di dunia.

Steinmeier berharap momentum Lebaran mampu menjadi ajang komunikasi dan persatuan antara Muslim dan non-Muslim di Jerman.

"Saya berharap orang-orang dari agama lain dan non-Muslim akan mengambil kesempatan ini untuk terlibat dalam percakapan dengan umat Islam dan mengetahui lebih banyak tentang salah satu dari dua hari raya penting dalam Islam ini," kata Steinmeier dalam sebuah pernyataan.

Dirinya juga berterima kasih kepada Muslim Jerman yang telah mengorganisir bantuan untuk korban gempa dahsyat di Turki dan Suriah Februari lalu.


Presiden AS, Joe Biden dan Istri Jill Biden

Dalam sebuah keterangan tertulis Presiden Biden dan istrinya Jill menyampaikan harapan terbaik untuk seluruh komunitas Muslim di Amerika maupun di seluruh dunia.

"Untuk semua yang merayakan, Jill dan saya mengucapkan selamat Idul Fitri kepada Anda dan orang yang Anda cintai. Selamat Idulfitri!" bunyi pernyataan tersebut.

Biden dan Jill mengaku terharu dengan kemurahan hati yang ditunjukkan oleh warga Muslim di sana saat bersedekah dan memberikan makanan kepada yang membutuhkan melalui zakat fitrah.

Sebagai pemimpin tertinggi AS, ia berkomitmen untuk menangani semua bentuk kebencian, termasuk Islamofobia. Itulah sebabnya Biden membentuk satgas antarlembaga dengan pejabat pemerintah untuk menangani masalah tersebut.


Perdana Menteri Inggris, Rishi Sunak

Sama halnya dengan Presiden Jerman, PM Inggris juga mengapresiasi kontribusi dan dedikasi Muslim di negaranya dalam membantu dan mendukung penuh korban gempa Turki dan Suriah.

Ia mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri dengan hangat dan mengundang perwakilan dari komunitas Muslim Inggris ke Downing Street untuk merayakan Lebaran.

"Eid Mubarak untuk semua orang yang merayakannya hari ini," kata Sunak.


Perdana Menteri, Kanada Justin Trudeau

Melalui sebuah postingan video di akun Twitter pribadinya, PM Kanada menyampaikan ucapan Idulfitri kepada seluruh Muslim di seluruh Dunia.

Dikutip dari Dunya News, Sabtu (22/4), dalam video nampak Trudeau memulai dengan ucapan, 'Assalamualaikum' kepada semua orang. Ia menjelaskan bagaimana Idulfitri diperingati sebagai hari setelah akhir bulan suci Ramadhan dan kemudian mengucapkan selamat kepada seluruh warga yang menjalankan.

"Kepada Muslim di seluruh negeri dan di seluruh dunia yang merayakan bersama keluarga dan teman-teman, Idulfitri!" cuitnya.


Sekretaris Jenderal PBB, Antonio Guterres

Seperti Trudeau, Sekjen PBB Guterres juga ikut memberikan ucapan Idulfitri melalui akun Twitter pribadinya.

Ia mengaku terinspirasi dengan semangat solidaritas dan keramahan warga Muslim.

"Harapan terhangat saya untuk semua orang yang merayakan #EidulFitri. Kita masing-masing dapat terinspirasi oleh semangat solidaritas, komunitas, kasih sayang, dan empati perayaan ini Idul Fitri," tulis Guterres.

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

OTT Pegawai Pajak Jakarta Utara: KPK Sita Uang Ratusan Juta dan Valas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:14

Mendagri: 12 Wilayah Sumatera Masih Terdampak Pascabencana

Sabtu, 10 Januari 2026 | 12:04

Komisi I DPR: Peran TNI dalam Penanggulangan Terorisme Hanya Pelengkap

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:33

X Ganti Emotikon Bendera Iran dengan Simbol Anti-Rezim

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:27

Trump Sesumbar AS Bisa Kuasai 55 Persen Minyak Dunia Lewat Venezuela

Sabtu, 10 Januari 2026 | 11:10

Konten Seksual AI Bikin Resah, Grok Mulai Batasi Pembuatan Gambar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:52

Ironi Pangan di Indonesia: 43 Persen Rakyat Tak Mampu Makan Bergizi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:41

Emas Antam Berkilau, Naik Rp25.000 Per Gram di Akhir Pekan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:34

Khamenei Ancam Tindak Tegas Pendemo Anti-Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:22

Ekonomi Global 2026: Di Antara Pemulihan dan Ketidakpastian Baru

Sabtu, 10 Januari 2026 | 10:06

Selengkapnya