Berita

Montase RA Kartini dan Menkeu Sri Mulyani/Dok Adhie Massardi

Politik

Hari Kartini, Adhie Massardi: Habis Kereta Cepat Terbitlah Utang

JUMAT, 21 APRIL 2023 | 09:38 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Hari Kartini yang diperingati bangsa Indonesia setiap tanggal 21 April, merupakan upaya mengingat perjuangan dalam mendobrak tradisi kuno yang selalu menempatkan kaum perempuan dalam posisi pasif.

Berkaitan dengan hari Kartini, Jurubicara Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Adhie Massardi berharap, peringatan tersebut menjadi refleksi bagi bangsa Indonesia dalam menyikapi persoalan hari ini.

"Semoga pada Hari Kartini 21 April ini kita juga disadarkan tentang banyaknya hal yang 'semula terang menjadi gelap'," tulis Adhie seperti dikutip Redaksi melalui akun Twitternya, Jumat (21/4).


Kutipan Adhie Massardi di atas mempelesetkan kumpulan surat Kartini yang kemudian dikumpulkan menjadi buku berjudul “Habis Gelap Terbitlah Terang.” Buku ini diterbitkan pada 1911, atau 7 tahun setelah tokoh emansipasi perempuan tersebut meninggal.

Lewat kalimat satirnya, Ketua Gerakan Indonesia Bersih (GIB) itu menyindir berbagai persoalan yang tengah ramai belakangan ini. Mulai dari proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang mengancam APBN, tragedi Kanjuruhan yang tak tuntas, hingga skandal transaksi gelap di Kementerian Keuangan.

"Habis Kereta Cepat Terbitlah Utang," sindir Adhie Massardi.

"Habis Bom Asap Mematikan di Kanjuruhan Gelaplah Kemudian," timpalnya lagi.

"Rp 349 triliun, dari terang menjadi gelap," tulis Adhie sambil mengunggah montase foto RA Kartini dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya