Berita

Presiden Prancis, Emmanuel Macron/Net

Dunia

Meski Diprotes, Macron Tetap Sahkan UU Reformasi Pensiun

MINGGU, 16 APRIL 2023 | 19:06 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Meski mendapat tentangan dari banyak pihak, Presiden Prancis Emmanuel Macron tetap pada pendiriannya untuk meresmikan UU reformasi pensiun.

Mengutip NBC News pada Minggu (16/4), Macron dilaporkan telah menandatangani UU yang akan menaikkan usia pensiun dari 62 tahun menjadi 64 tahun.

Pemerintah berencana untuk menerapkan UU baru tersebut mulai 1 September.

Penandatangan UU dilakukan setelah Dewan Konstitusi Prancis pada Jumat (14/3) menyetujui kenaikan usia pensiun tersebut, meskipun telah ada aksi demonstrasi berbulan-bulan yang dilakukan untuk menentang rencana tersebut.

Di malam harinya, para pengunjuk rasa kembali melakukan protes di jalan-jalan Paris, beberapa tempat sampah dibakar, sementara di kota barat laut Rennes pintu masuk ke kantor polisi juga dibakar.

Sementara itu, serikat pekerja di Prancis mendesak Macron untuk tidak memberlakukan UU tersebut, meskipun ada lampu hijau dari Dewan Konstitusi. Mereka juga mengajak para pekerja untuk ikut serta dalam pawai pada Hari Buruh 1 Mei mendatang.

Di sisi lain, partai-partai oposisi mengajukan tawaran lain untuk menggelar referendum warga tentang reformasi setelah Dewan Konstitusi menolak proposal pertama yang mereka diajukan.

Permusuhan publik terhadap reformasi pensiun telah meningkat sejak pemerintah, yang tidak memiliki mayoritas di parlemen, mendorong RUU tersebut Maret lalu, tanpa pemungutan suara akhir dan hanya menggunakan kekuatan konstitusional khusus.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

Jupiter Protes Razia Barang Impor Ilegal ke Pedagang: Nasib UMKM Makin Ambyar

Jumat, 19 Juli 2024 | 11:02

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

KPK Pastikan Punya 2 Alat Bukti Tetapkan Ita dan Suami sebagai Tersangka

Kamis, 18 Juli 2024 | 07:39

Jokowi Lagi Mempersiapkan Suaka Politik

Jumat, 26 Juli 2024 | 07:50

UPDATE

Muhammadiyah Caplok Kail Beracun dengan Terima Izin Tambang Jokowi

Senin, 29 Juli 2024 | 00:00

Jelang Kongres PB PMII, Adlin Panjaitan Sowan ke Ulama Cirebon

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:59

Mantan Ketua Bawaslu Minta Relawan Anies Pelototi Potensi Pelanggaran

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:49

Capt. Leon Berkomitmen Bangun Transportasi untuk Rakyat Kecil

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:33

Bank DKI Raih Penghargaan Anugerah ESG 2024 IDX Channel

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:15

Jokowi, Apa Pentingnya Bawa Artis dan Influencer ke IKN?

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:10

Brigjen Anwar Ditantang Tuntaskan Kasus Penembakan Rahiman Dani

Minggu, 28 Juli 2024 | 23:02

Momen Muharram, PKS Jakarta Santuni Anak Yatim

Minggu, 28 Juli 2024 | 21:56

Boyong Influencer ke IKN Tanda Jokowi Khawatir

Minggu, 28 Juli 2024 | 21:34

325 Catar Akpol Diterima, 284 Pria, 41 Wanita

Minggu, 28 Juli 2024 | 21:15

Selengkapnya