Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Telur Langka, Restoran di Jepang Putar Otak Ganti Menu

KAMIS, 13 APRIL 2023 | 20:46 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Di tengah banyaknya kekhawatiran terkait wabah flu burung, sejumlah restoran makanan di Jepang telah menangguhkan hidangan mereka yang mengandung telur.

Menurut sebuah survei firma riset Teikoku Databank, sekitar 30 dari 100 persen perusahaan terdaftar di industri restoran Jepang telah menangguhkan menu mereka yang menggunakan bahan telur sejak awal 2023 ini.

Hidangan ini termasuk chawanmushi, puding telur kukus yang terkenal di negara itu, yang terpaksa ditangguhkan oleh beberapa restoran Jepang.


Dimuat The Straits Times pada Kamis (13/4), salah satu faktor utama dari banyaknya penangguhan itu karena langkanya telur akibat flu burung hingga memicu lonjakan harga. Situasi ini belum pernah terjadi sebelumnya.

Kekhawatiran terkait wabah flu burung di Jepang telah membuat otoritas setempat memusnahkan lebih dari 17 juta atau sekitar 9 persen ayam petelurnya sejak Oktober 2022 lalu.

Saat ini, harga telur yang dijual di grosir Jepang dilaporkan telah melonjak lebih dari 70 persen dari tahun lalu. Satu kilogram telur berukuran sedang dibandrol dengan harga 350 yen atau setara dengan Rp 38 ribu.

Dengan bergulatnya Jepang bersama harga telur yang mahal, perusahaan makanan cepat saji seperti McDonalds pun telah menangguhkan penjualan burger mereka yang menggunakan telur pada Maret lalu.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Presiden Prabowo Minta Fokus Pengelolaan SDA untuk Kesejahteraan Rakyat

Rabu, 28 Januari 2026 | 20:15

BMKG: Cuaca Ekstrem Efek Samping OMC adalah Kekeliruan Sains

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:58

Kasus Penjual Es Gabus di Kemayoran Disorot DPR

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:54

Berikut Tiga Kesimpulan RDPU DPR soal Kasus Hogi Minaya

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:35

Disanksi Disiplin, Serda Heri Minta Maaf dan Peluk Pedagang Es Gabus

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:29

Pemuda dan Aktivis Mahasiswa Ingin Dilibatkan dalam Tim Reformasi Polri

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:20

Raja Juli Pantas Masuk Daftar List Menteri yang Harus Diganti

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Kacamata Kuda Hukum Positif

Rabu, 28 Januari 2026 | 19:04

Thomas Djiwandono Tegaskan Tidak Ada Cawe-cawe Prabowo

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:33

Lomba Menembak TSC Panglima Kopassus Cup 2026 Resmi Dibuka

Rabu, 28 Januari 2026 | 18:22

Selengkapnya