Berita

Paus Fransiskus memimpin kebaktian pada Minggu 2 April 2024/Net

Dunia

Paus Fransiskus Imbau Umat Tidak Abaikan Mereka yang Kesusahan dan Kesepian

SENIN, 03 APRIL 2023 | 06:08 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Satu hari setelah kembali dari perawatan rumah sakit, Paus Fransiskus hadir di Lapangan Santo Petrus pada Minggu (1/4).

Ia memimpin kebaktian dengan menyerukan agar dunia lebih memperhatikan sesama, merawat yang miskin, dan lebih peduli lagi kepada mereka yang lemah dan kesepian.
Paus, yang telah mendapat perawatan atas sakit sesak napasnya, siang itu nampak lebih segar. Ia mengenakan jubah merah, duduk di belakang kendaraan putih, dan memegang ranting anyaman palem. Ia melambai kepada semua umat yang membanjiri Lapangan Santo Petrus yang jumlahnya diperkirakan 60.000 orang, sambil berkali-kali mengucapkan terima kasih.    


Dalam khotbahnya ia mengimbau masyarakat untuk tidak mengabaikan mereka yang tengah menderita yang saat ini jumlahnya semakin bertambah.

"Hari ini jumlah mereka sangat banyak. Seluruh orang dieksploitasi dan ditinggalkan; orang miskin hidup di jalan-jalan," katanya, seperti dikutip dari Reuters.

Ia juga berbicara tentang  penderitaan imigran, serta orang-orang yang harus disingkirkan karena dianggap sebagai masalah.

Ia juga menyinggung kembali tentang krisis yang terjadi di Ukraina dengan mengatakan banyak penduduk di negara itu yang terpukul dan itu harus segera diakhiri.

Di akhir Misa, Paus mengingatkan agar umat tidak berhenti untuk terus berdoa agar perang segera berakhir.

"Saya berterima kasih atas partisipasi Anda dan juga atas doa Anda, yang diintensifkan selama beberapa hari terakhir ini. Terima kasih," katanya di akhir kebaktian yang berlangsung hampir dua jam.

Pada Rabu pekan lalu, Paus dilarikan ke Rumah Sakit Gemelli Roma karena kesulitan bernapas. Pria berusia 86 tahun itu telah menderita sejumlah penyakit dalam beberapa tahun belakangan.

Setelah beberapa hari di rawat, ia pulih dengan cepat sehingga pada Sabtu ia diperbolehkan pulang.

Vatikan mengatakan dia akan mengambil bagian dalam serangkaian acara Paskah minggu, periode tersibuk dalam kalender Gereja Katolik Roma, yang dimulai dengan kebaktian Minggu Palma di tempat terbuka.

Di akhir upacara, Paus yang memperingati 10 tahun kepausannya, diantar perlahan mengelilingi alun-alun sekitar 10 menit. Dia melambai, tersenyum, dan kembali mengucapkan terima kasih.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya