Berita

Menteri Kesehatan Arab Saudi Fahad Al Jalajel meluncurkan layanan Holo-Doctor untuk jemaah yang mendarat di Bandara Internasional Madinah tahun lalu/Net

Dunia

Sambut Haji 2023, Arab Saudi Siapkan Infrastruktur Kesehatan Berkualitas di Tiga Kota

MINGGU, 02 APRIL 2023 | 14:38 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Dalam rangka menyambut jutaan jemaah haji tahun ini, pemerintah Arab Saudi tengah mempersiapkan dan meningkatkan infstruktur pendukung kesehatan di tiga kota utama, yakni Mekah, Madinah, dan Jeddah.

Mengutip laporan ANI News pada Minggu (2/4), Kementerian Urusan Minoritas bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan Saudi telah melakukan 10 kali pertemuan untuk membahas rencana perluasan infrastruktur kesehatan bagi para jamaah haji.

Untuk itu, Kemenkes pada 21 Maret mengeluarkan arahan kepada seluruh negara bagian agar memberikan Pemeriksaan Medis dan Sertifikat Kebugaran calon peziarah dengan format terperinci untuk kemudian dikirim ke data pusat.

Langkah ini dinilai mampu mempermudah proses jemaah untuk mendapatkan sertifikat pemeriksaan medis di seluruh wilayah di Saudi.

Selain itu, Kamp Kesehatan dan Vaksinasi telah diarahkan agar otoritas kesehatan negara bagian dan distrik juga akan mendirikan kamp-kamp untuk para jemaah.

Kartu Kesehatan untuk semua jemaah juga akan dikeluarkan di kamp-kamp tersebut yang akan memeriksa jemaah terpilih untuk status kesehatan mereka saat ini, dan penyakit yang diidap, jika ada.

Status kesehatan jemaah juga akan didigitalisasi sehingga pengiriman layanan kesehatan dapat tepat waktu, terutama ketika situasi darurat.

Kementerian Kesehatan akan melakukan pengadaan dan penyediaan Vaksin Quadrivalent Meningococcal Meningitis (QMMV) & Vaksin Influenza Musiman (SIV) dalam jumlah yang dibutuhkan.

Health Desk juga disebut akan dibentuk di semua bandara keberangkatan untuk mengoordinasikan kebutuhan kesehatan jemaah selama keberangkatan.

Arab Saudi akan mengirimkan tim dokter senior selama minggu pertama April 2023, untuk merencanakan kebutuhan rumah sakit sementara, apotik dan kamp-kamp sesuai kebutuhan di Mekkah, Madinah, Jeddah, Arafah, dan di situs ritual inti Mina.

Jemaah juga akan disaring untuk berbagai masalah medis untuk mengatasi keadaan darurat secara efektif dan cepat, yang mungkin timbul selama proses haji.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya