Berita

Polisi mengamankan barang bukti alat tawuran milik 8 rema di Kebun Jeruk/Ist

Politik

Siap-siap Tawuran, 8 Remaja di Kebun Jeruk Diciduk Polisi

RABU, 29 MARET 2023 | 16:59 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Delapan pemuda lari terbirit-birit saat polisi dari Polres Metro Jakarta Barat mengejar mereka di kawasan Jalan Budi Raya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Rabu dini hari (29/3) tadi.

Alasan polisi mengejar, lantaran para remaja tanggung ini hendak melakukan tawuran seusai makan sahur.

"Petugas menemukan sekelompok pemuda yang sedang berkumpul dengan membawa senjata tajam. Kita tangkap delapan remaja yang hendak tawuran. Beberapa senjata juga kita sita," kata Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes M. Syahduddi kepada wartawan.

Selain menangkap sejumlah remaja, lanjut Syahduddi, anggotanya juga mengamankan sejumlah barang bukti yang hendak digunakan tawuran.

Mulai dari dua bilah celurit, satu stik golf, dan empat buah bambu.

"Ada juga beberapa perangkat seperti sabuk yang didesain untuk melakukan aksi tawuran," ujar Syahduddi.

Kini, kedelapan remaja tersebut sudah dibawa ke Polres Metro Jakarta Barat guna dilakukan penyelidikan dan dimintai keterangan lebih lanjut.

Aksi tawuran antar remaja dan warga memang marak terjadi di awal bulan Ramadhan.

Banyak dari mereka melakukan tawuran saat jam-jam warga istirahat yakni saat dinihari. Tidak sedikit juga tawuran tersebut merenggut korban jiwa.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya