Berita

Zulfan Lindan belum berpikir untuk gabung ke PDI Perjuangan/Ist

Politik

Dukung Megawati Jadi Capres, Zulfan Lindan Belum Berencana Masuk PDIP

RABU, 22 MARET 2023 | 13:47 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Dukungan politikus senior Zulfan Lindan terhadap Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk menjadi calon presiden 2024 tidak serta merta mendorongnya masuk partai banteng moncong putih.

Zulfan masih merasa nyaman dengan posisinya saat ini sebagai politikus "bebas partai".

“Saya belum mengambil keputusan itu, saya belum ada rencana masuk PDIP atau ke (parpol) mana. Sampai saat ini masih independen,” kata Zulfan ketika berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (22/3).


Lanjut Zulfan, dukungan terhadap Megawati lantaran dirinya mengenal dekat sosok anak Presiden pertama RI itu.

Menurutnya, Megawati cocok jadi presiden setelah Jokowi, karena dianggap mampu meredam suhu politik, ekonomi, dan pemerintahan yang akan datang.

“Untuk menyelamatkan chaos-chaos yang terjadi di masa yang akan datang, kita membutuhkan figur sekuat Ibu Mega,” ujarnya.

Zulfan menambahkan, figur Megawati yang cukup kuat di negara ini, juga bisa menampik intervensi asing terhadap Indonesia.

“Karena kan kita ini sudah terjadi chaos, ada konflik, kita butuh figur yang kuat, figur yang bisa menghadapi intervensi dan tekanan asing. Dari manapun, dari Rusia, China, AS. Mereka akan masuk ke negara kita mencoba intervensi sistem pemerintahan, makanya perlu sosok kepemimpinan seperti Megawati,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya