Berita

Ketua KPU RI, Hasyim Asyari di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (20/3)/RMOL

Politik

KPU Cek Temuan Bawaslu soal Belum Selesainya Coklit di 7 Daerah Papua

SENIN, 20 MARET 2023 | 15:32 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Hasil pengawasan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) terkait pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih, menemukan 7 kabupaten/kota di Papua yang belum selesai Coklit. Temuan itu ditanggapi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Ketua KPU RI, Hasyim Asyari mengatakan, temuan Bawaslu itu akan ditelusuri terlebih dahulu. Tujuannya untuk memastikan proses Coklit telah berjalan sesuai dengan yang dijadwalkan atau tidak.

“Saya cek dulu ya. Yang jelas, proses Coklit itu kan secara jadwal, baik di dalam maupun luar negeri, itu tanggalnya 12 Februari sampai 14 Maret 2023,” ujar Hasyim saat ditemui di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (20/3).

Namun demikian, komisioner KPU dua periode itu memastikan teknis Coklit yang dilakukan oleh panitia pemutakhiran data pemilih (Pantarlih), telah sesuai dengan standar yang ditentukan.

“Coklit itu kan pencocokan dan penelitian, apa yang dicocokkan sudah ada data pemilih yang disiapkan oleh KPU, dan kita bagikan kepada teman-teman di KPUD, karena yang melaksanakan ini KPU kabupaten/kota,” sambungnya menerangkan.

Kemudian, Hasyim mengurai teknis dalam Coklit yang dilakukan Pantarlih, bahwa data yang diberikan kepada KPUD itu dilakukan pencocokan dan penelitian dengan metode door to door.

“Yang melaksanakan ini adalah Pantarlih, petugas pemutakhiran daftar pemilih. Jadi sampai dengan tanggal 14 itu situasinya mencocokkan apakah data sesuai atau tidak,” ucapnya.

Selain itu, Hasyim menyampaikan kemungkinan lain yang ditemukan dalam proses Coklit, yaitu terkait ada warga yang belum terdata sebagai pemilih.

“Kemudian, apakah ada orang-orang yang sebenarnya punyak hak pilih belum terdaftar misalkan. Namun ini tidak menutup kemungkinan. Karena nanti setelah Coklit, dilakukan sinkronisasi data hasil temuan dalam Coklit,” demikian Hasyim menambahkan.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya