Berita

Pertemuan antara Kosovo dan Serbia yang ditengahi oleh Uni Eropa di Makedonia Utara pada Sabtu, 18 Maret 2023/Net

Dunia

Difasilitasi Uni Eropa, Kosovo-Serbia Mulai Upaya Normalisasi Hubungan

MINGGU, 19 MARET 2023 | 07:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Kosovo dan Serbia mulai menunjukkan upaya untuk melakukan normalisasi hubungan. Keduanya telah mencapai semacam kesepakatan untuk mengimplementasikan rencana normalisasi hubungan yang didukung Uni Eropa.

Kesepakatan dicapai dalam sebuah pertemuan maraton di Ohrid, Makedonia Utara pada Sabtu (18/3).

Presiden Serbia Aleksandar Vucic menggelar pembicaraan selama 12 jam dengan Perdana Menteri Kosovo Albin Kurti yang ditengahi oleh Perwakilan Tinggi UE untuk Urusan Luar Negeri, Josep Borrell.

"Kami telah menyepakati beberapa poin, bukan semua poin. Ini bukan kesepakatan akhir," kata Vucic, seperti dikutip Reuters.

Vucic mengatakan bahwa meskipun ada perbedaan pendapat tentang beberapa masalah, pembicaraan tersebut berlangsung dengan semestinya.

Dia juga mengatakan jalan Serbia menuju keanggotaan UE akan dikondisikan pada penerapan kesepakatan itu.

"Kosovo dan Serbia telah sepakat tentang bagaimana mengimplementasikan perjanjian yang diterima dalam pertemuan tingkat tinggi terakhir di bulan Februari," kata  Borrell.

Borrell menambahkan, para pihak telah berkomitmen penuh untuk menghormati semua pasal perjanjian dan melaksanakan semua kewajiban masing-masing dengan cepat dan dengan itikad baik.

“Kosovo telah setuju untuk segera meluncurkan negosiasi dengan dialog yang difasilitasi Uni Eropa untuk menetapkan pengaturan dan jaminan untuk memastikan tingkat swakelola yang sesuai untuk komunitas Serbia di Kosovo,” jelasnya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya