Berita

Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Timur Wahono Saputro (kemeja putih dan bermasker putih) datangi KPK RI, Jakarta, Kamis (16/3)/RMOL

Hukum

Kepala KPP Madya Jaktim Wahono Saputro Kembali Datangi KPK, Ada Apa?

KAMIS, 16 MARET 2023 | 09:21 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Setelah diperiksa dua hari lalu, Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Timur Wahono Saputro kembali menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis (16/3).

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Wahono kembali hadir ke Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan pada pukul 08.45 WIB.

Dia datang sendiri mengenakan kemeja warna putih dan membawa tas warna hijau, sama seperti tas yang dibawanya pada pemeriksaan sebelumnya.

Namun demikian, kali ini Wahono mengenakan tali tanda pengenal tamu KPK berwarna merah.

Kartu tamu dan tali berwarna merah merupakan tamu bagian penindakan KPK, baik itu tersangka maupun saksi dalam proses penyelidikan atau penyidikan yang sedang ditangani.

Sementara pada pemeriksaan sebelumnya, Wahono mengenakan tanda pengenal tamu KPK berwarna biru, yang merupakan tamu biasa.

Hingga pukul 09.05 WIB, Wahono saat ini masih duduk di ruang tunggu lobby Gedung Merah Putih KPK. Akan tetapi, belum ada keterangan resmi dari KPK mengenai kehadiran Wahono ke KPK pada hari ini.

"Sebentar ya, sedang dicek," ujar Jurubicara Bidang Pencegahan KPK, Ipi Maryati kepada Kantor Berita Politik RMOL dalam pesan singkat, Kamis pagi (16/3).

Wahono sebelumnya telah diklarifikasi terkait Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada Selasa (14/3). Saat tiba dan selesai diperiksa KPK, Wahono lebih memilih bungkam kepada wartawan.

Wahono muncul dalam analisis KPK terkait data di LHKPN mantan pegawai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Rafael Alun Trisambodo. Dari penelusuran KPK, istri Rafael tercatat sebagai pemegang saham di dua perusahaan bidang perumahan di Minahasa Utara bersama dengan istri Wahono.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya