Berita

Pengungsi Bangladesh/Net

Dunia

Rencanakan Proyek Repatriasi Rohingya, Delegasi Myanmar Kunjungi Kamp Cox's Bazar Bangladesh

KAMIS, 16 MARET 2023 | 08:55 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Delegasi dari Myanmar mengunjungi lokasi kamp Cox's Bazar yang terbakar di Bangladesh pada pekan lalu, untuk memverifikasi pengungsi yang akan kembali ke negaranya.

Seperti dimuat Aljazeera pada Rabu (15/3), ratusan pengungsi Rohingya di Bangladesh nantinya akan dipulangkan kembali, di bawah proyek percontohan repatriasi Myanmar.

Menanggapi pemulangan itu, komisioner bantuan dan repatriasi pengungsi Bangladesh di Cox's Bazar, Mohammed Mizanur Rahman, menyambut baik langkah tersebut.

Menurut laporannya, ada sekitar 1.140 pengungsi Rohingya yang akan dipulangkan di bawah proyek percontohan itu, di mana 711 di antaranya telah diselesaikan kasusnya.

“Kami siap untuk mengirim mereka kembali," kata Rahman, seraya menambahkan dia tidak tahu kapan proyek itu dimulai oleh otoritas Myanmar.

Duta Besar China untuk Bangladesh Yao Wen, yang menjadi mediator, berharap agar repatriasi gelombang pertama pengungsi Rohingya akan segera dilaksanakan.

Kebakaran kamp terbesar di Bangladesh yang terjadi pada 5 Maret itu telah mengakibatkan 15.000 pengungsi Rohingya kehilangan tempat tinggalnya, karena sekitar 2.800 tempat penampungannya hangus dilalap api.

Untuk itu, pemulangan kembali para pengungsi, dianggap dapat sedikit membantu Bangladesh, yang telah menampung lebih dari satu juta masyarakat Myanmar di negaranya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya